Connect With Us

Jokowi Buka 2,3 Juta Formasi CPNS 2024, Fresh Graduate Diutamakan

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 6 Januari 2024 | 15:19

Presiden RI Joko Widodo mengumumkan rekrutmen CPNS dan PPPK 2024 di Istana Negara, Jakarta Pusat, pada Jumat, 5 Januari 2024. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) secara resmi mengumumkan kembali membuka CPNS untuk sekitar 2,3 juta formasi pada 2024.

Dari angka tersebut, 690 ribu diantaranya akan dikhususkan bagi fresh graduate, meliputi 207 ribu untuk instansi pusat dan 483 ribu di instansi daerah.

Jokowi mengatakan, hal ini dilakukan sebagai langkah menghadapi pesatnya disrupsi teknologi yang semakin pesat.

Untuk itu, pemerintah membuka formasi yang dikhususkan bagi para fresh graduate dengan keterampilan dari berbagai disiplin ilmu guna mendukung pelayanan publik berbasis digital dan efisiensi birokrasi.

"Dan mendorong peningkatan kinerja serta akuntabilitas pemerintah," kata Jokowi dalam pernyataan resminya di Istana Negara, Jakarta Pusat, Jumat, 5 Januari 2024.

Selain itu, Jokowi melanjutkan akan menyelesaikan penataan bagi tenaga non-ASN berdasarkan database BKN, serta menjalankan amanat Undang-undang No 20 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN).

Tahun ini, pemerintah membuka rekrutmen sebanyak 1,6 juta formasi bagi yang belum diangkat sebagai Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

"Formasi-formasi tersebut akan dialokasikan untuk guru, dosen, tenaga kesehatan, serta tenaga teknis sesuai dengan kebutuhan," jelas Jokowi.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

KAB. TANGERANG
Warga Kronjo Tangerang Digegerkan Penemuan Mayat Lansia di Persawahan

Warga Kronjo Tangerang Digegerkan Penemuan Mayat Lansia di Persawahan

Minggu, 4 Januari 2026 | 17:20

Beredar sebuah video di media sosial yang memperlihatkan penemuan mayat tanpa identitas di sebuah area persawahan di Kampung Daon, Desa Bakung, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, pada Minggu 4 Januari 2026.

NASIONAL
Tatap 2026, Bethsaida Healthcare Perkuat Integrasi Layanan dan Teknologi Kesehatan

Tatap 2026, Bethsaida Healthcare Perkuat Integrasi Layanan dan Teknologi Kesehatan

Minggu, 4 Januari 2026 | 11:02

Memasuki tahun 2026, Bethsaida Healthcare menyiapkan berbagai upaya untuk memperkuat layanan kesehatan melalui inovasi dan pengembangan berkelanjutan dengan fokus utama diarahkan pada penguatan fasilitas, pemanfaatan teknologi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill