Connect With Us

Jokowi Buka 2,3 Juta Formasi CPNS 2024, Fresh Graduate Diutamakan

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 6 Januari 2024 | 15:19

Presiden RI Joko Widodo mengumumkan rekrutmen CPNS dan PPPK 2024 di Istana Negara, Jakarta Pusat, pada Jumat, 5 Januari 2024. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) secara resmi mengumumkan kembali membuka CPNS untuk sekitar 2,3 juta formasi pada 2024.

Dari angka tersebut, 690 ribu diantaranya akan dikhususkan bagi fresh graduate, meliputi 207 ribu untuk instansi pusat dan 483 ribu di instansi daerah.

Jokowi mengatakan, hal ini dilakukan sebagai langkah menghadapi pesatnya disrupsi teknologi yang semakin pesat.

Untuk itu, pemerintah membuka formasi yang dikhususkan bagi para fresh graduate dengan keterampilan dari berbagai disiplin ilmu guna mendukung pelayanan publik berbasis digital dan efisiensi birokrasi.

"Dan mendorong peningkatan kinerja serta akuntabilitas pemerintah," kata Jokowi dalam pernyataan resminya di Istana Negara, Jakarta Pusat, Jumat, 5 Januari 2024.

Selain itu, Jokowi melanjutkan akan menyelesaikan penataan bagi tenaga non-ASN berdasarkan database BKN, serta menjalankan amanat Undang-undang No 20 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN).

Tahun ini, pemerintah membuka rekrutmen sebanyak 1,6 juta formasi bagi yang belum diangkat sebagai Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

"Formasi-formasi tersebut akan dialokasikan untuk guru, dosen, tenaga kesehatan, serta tenaga teknis sesuai dengan kebutuhan," jelas Jokowi.

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

TEKNO
Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:27

Pemerintah Indonesia baru saja menerbitkan Surat Berharga Negara (SBN) Ritel pertama di tahun 2026, yakni SBN seri ORI029 yang sudah bisa dibeli di aplikasi investasi Bibit.id, pada 26 Januari - 19 Februari 2026.

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill