Connect With Us

Sudah Diputuskan! Sidang Isbat Penentuan Idulfitri 1 Syawal 1446 H Digelar 29 Maret 

Fahrul Dwi Putra | Senin, 17 Maret 2025 | 11:42

Pengamatan hilal di Tanjung Pasir, Tangerang, Banten. (@TangerangNews / stmkg)

TANGERANGNEWS.com- Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag) akan menggelar sidang isbat untuk menentukan 1 Syawal atau Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah pada Sabtu, 29 Maret 2025.  

"Sidang Isbat tanggal 29 Maret," ungkap Dirjen Bimas Kemenag Abu Rokhnad seperti dilansir dari Viva.co.id, Senin, 17 Maret 2025.  

Sidang isbat akan berlangsung di kantor Kementerian Agama di Jalan MH Thamrin, Jakarta. Seperti tahun-tahun sebelumnya, prosesi sidang akan diawali dengan seminar mengenai posisi hilal pada sore hari. Setelah itu, sidang utama akan berlangsung secara tertutup sebelum hasilnya diumumkan dalam konferensi pers.  

Sementara itu, PP Muhammadiyah telah menetapkan Idulfitri 2025 jatuh pada Senin, 31 Maret 2025. Keputusan ini didasarkan pada metode hisab hakiki wujudul hilal yang tertuang dalam Maklumat PP Muhammadiyah tentang penetapan hisab Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1446 Hijriah.  

Menteri Agama Nasaruddin Umar sebelumnya telah memprediksi Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah kemungkinan akan berbarengan antara pemerintah dan organisasi Islam lainnya. 

Menurutnya, hal ini karena ketinggian hilal diperkirakan belum akan terlihat pada 30 Maret 2025.  

"Lebaran kita diprediksi tanggal 31 Maret 2025," katanya.

NASIONAL
Kapolres Tangsel dan Bandara Soekarno-Hatta Diganti

Kapolres Tangsel dan Bandara Soekarno-Hatta Diganti

Selasa, 6 Januari 2026 | 16:18

Gerbong mutasi di tubuh Polda Metro Jaya kembali bergerak. Dalam upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang dipimpin langsung oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Asep Edi Suheri, Senin 5 Januari 2026, sebanyak delapan pejabat remi diganti.

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

OPINI
Ribuan Botol Miras Dimusnahkan, Akar Masalah Dibiarkan

Ribuan Botol Miras Dimusnahkan, Akar Masalah Dibiarkan

Senin, 5 Januari 2026 | 19:48

Namun, pertanyaan mendasarnya adalah: apakah memusnahkan ribuan botol miras cukup untuk menyelesaikan persoalan? Ataukah langkah ini justru berisiko menjadi rutinitas seremonial tahunan tanpa menyentuh akar masalah?

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill