Connect With Us

Sinar Mas Land Sukses Raih Tiga Penghargaan

Denny Bagus Irawan | Jumat, 26 Agustus 2016 | 19:16

Sinar Mas Land Sukses Raih Tiga Penghargaan ajang Property Indonesia Award 2016 yang berlangsung di Jakarta pada (24/08). (RADEN BAGUS IRAWAN / TangerangNews)

 

TANGERANGNews.com- Sinar Mas Land, salah satu pengembang properti terbesar dan terpercaya di Indonesia kembali mengukir prestasi di kancah Nasional.

Hal itu dipastikan lewat kesuksesan perusahaan memperoleh tiga penghargaan dalam kurun waktu dua hari yaitu 24-25 Agustus.

Diantaranya di ajang Property Indonesia Award 2016 yang berlangsung di Jakarta pada (24/08). Di acara penghargaan tersebut, Sinar Mas Land melalui PT. Bumi Serpong Damai, Tbk  menyabet penghargaan di  kategori The Biggest Profit in Property Industry.

Kemudian di tanggal 25 Agustus Sinar Mas Land kembali meraih penghargaan di ajang Sustainable Business Awards Indonesia 2016  yang diselengarakan oleh kemitraan antara Indonesia Business Council for Sustainable Development (IBCSD), Global Initiatives dan PricewaterhouseCoopers (PwC) di Jakarta.

Sinar Mas Land menang  di kategori   Special Recognition : Supply Chain Category. Di ajang ini, Sinar Mas Land sudah meraih tiga kali penghargaan.

Tim juri menilai Sinar Mas Land mampu mengelola rantai pasokannya untuk peningkatan daya saing perusahaan.

Masih di tanggal (25/08)  Sinar Mas Land juga  meraih penghargaan yang diselengarakan Majalah Warta Ekonomi “Social Business Innovation Company 2016” untuk kategori Special Mention in Category Property "Program Pemberdayaan Kota Hijau".

“Sinar Mas Land merasa sangat senang sekaligus bangga, karena kerja keras kami dalam menciptakan karya-karya properti terbaik bagi masyarakat mendapat sambutan serta apresiasi yang besar. Hal ini terwujud melalui kesuksesan meraih tiga penghargaan dalam waktu dua hari yakni 24 - 15 Agustus,” papar Dhony Rahajoe, Managing Director President Office Sinar Mas Land,  hari ini.

proyek Sinar Mas Land sering mendapatkan penghargaan diantaranya Sinar mas Land  Plaza, kerap meraih sejumlah penghargaan di tingkat Internasional dan Nasional seperti di World FIABCI Prix d’excellence Award di Cyprus (2011), dan  World FIABCI Prix Award di Taichung (2013).

Sinar Mas Land Plaza terletak di kawasan BSD Green Office Park yang merupakan kawasan perkantoran ramah lingkungan seluas 12 hektar dan kedepannya akan memiliki 9 gedung yang harus memiliki green certified.

Selain itu, Indonesia Convention Exhibition atau ICE BSD City juga merupakan salah satu proyek prestisius dan merupakan gedung convention terbesar di Indonesia.

Saat ini, Sinar Mas Land tengah mengembangkan kawasan Digital Hub di BSD City seluas Digital Hub seluas 25,86 Ha di bagian selatan Green Office Park, BSD City.

Digital Hub merupakan inovasi Sinar Mas Land untuk menjawab kebutuhan masyarakat di era teknologi digital akan kawasan yang memiliki infrastruktur teknologi, fasilitas lengkap, serta berlokasi strategis dan multi akses.

Kawasan ini didedikasikan sebagai ‘Silicon Valley’ Indonesia, dipersembahkan khusus untuk menunjang operasional dan aktivitas keseharian perusahaan teknologi dan digital, mulai dari start up company, technology leaders, hingga institusi pendidikan yang bergerak di bidang IT Science.

 

Selain mengembangkan proyek prestius, Sinar Mas Land juga sangat memperhatikan aspek green dan ramah lingkungan dalam membangun proyeknya. Hal ini dibuktikan dengan diraihkannya berbagai penghargaan dari Internasional dan Nasional dari sisi bangunan ramah lingkungan.

NASIONAL
KUHAP Baru Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Guru Besar UI Nilai Supremasi Negara Terlalu Dominan

KUHAP Baru Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Guru Besar UI Nilai Supremasi Negara Terlalu Dominan

Jumat, 2 Januari 2026 | 12:26

Guru besar Fakultas Hukum Universitas Indonesia (UI) Sulistyowati Irianto mengkritisi pengesahan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) serta pemberlakuan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) yang akan efektif mulai Januari 2026

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

KAB. TANGERANG
Nyawa Dibayar Nyawa, Keluarga Korban Pembunuhan di Jambe Minta Pelaku Guru Ngaji Dihukum Mati

Nyawa Dibayar Nyawa, Keluarga Korban Pembunuhan di Jambe Minta Pelaku Guru Ngaji Dihukum Mati

Jumat, 2 Januari 2026 | 17:52

Suasana duka masih menyelimuti keluarga besar Abdul Aziz, 19, remaja yang tewas secara tragis di tangan Abdul Mugni, 23, temannya yang berprofesi sebagai guru ngaji.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill