Connect With Us

Kalahkan CSKA, Inter Milan Tatap Semifinal

| Kamis, 1 April 2010 | 07:21

Pemain Inter Milan dan pemain CSKA. (tangerangnews / dira/skyitalia)

TANGERANGNEWS-Inter Milan membuka peluang ke babak semifinal Liga Champions 2009/2010. Prestasi diraih setelah I Nerazzurri menumbangkan CSKA Moscow 1-0.
 
Dalam laga di Stadion Giuseppe Meazza, Kamis (1/4/2010) dini hari WIB, pelatih Jose Mourinho memainkan tiga penyerang sekaligus yakni Diego Milito, Samuel Eto’o dan Goran Pandev.
 
Kedua saling mengancam di babak pertama. Inter memiliki peluang untuk menghasilkan gol lewat Wesley Sneijder menit 11. Namun, tendangan keras mantan pemain Real Madrid ini masih dapat ditepis Igor Akinfeev.
 
CSKA mencoba membalas serangan I Nerazzurri. Sergei Ignashevich mendapatkan sebuah kesempatan untuk membobol gawang Inter. Sayang, tendangannya masih terlalu mengarah ke Julio Cesar. Skor tanpa gol bertahan hingga turun minum.
 
Inter kembali tampil menyerang di babak kedua. Beberapa kali peluang berhasil diciptakan. Sayang, Pandev dan Eto’o. Namun, kedua peluang berhasil diselamatkan Akinfeev.
 
Akhirnya ketangguhan Akinfeev terkoyak menit 65. Berawal dari umpan terukur, Milito dengan gemilang melewati pemain CSKA sebelum berhasil membobol gawang Akinfeev. 1-0 Inter memimpin.
 
Gawang CSKA terus ditekan pemain Inter. Sayang, beberapa peluang yang tercipta berhasil dimentahkan permainan gemilang Akinfeev. Praktis, skor 1-0 bertahan hingga laga usai.
 
Kemenangan 1-0 ini, membuka peluang Inter untuk mengamankan satu tiket ke babak empat besar Liga Champions musim ini. Bermain di Stadion Luzhiniki pada leg kedua, skuad Mourinho hanya membutuhkan hasil imbang..(dira)

MANCANEGARA
Malaysia Tarik Produk Halal dari Indonesia yang Ternyata Mengandung Babi

Malaysia Tarik Produk Halal dari Indonesia yang Ternyata Mengandung Babi

Jumat, 2 Mei 2025 | 19:05

Pemerintah Malaysia memutuskan menarik sejumlah produk makanan impor dari Indonesia yang diketahui mengandung babi meski memiliki label halal.

BANTEN
Pembiayaan Program SMA Swasta Gratis di Banten Dibagi 2 Klaster, Tangerang Raya Paling Besar

Pembiayaan Program SMA Swasta Gratis di Banten Dibagi 2 Klaster, Tangerang Raya Paling Besar

Jumat, 2 Mei 2025 | 20:51

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten meluncurkan Program Sekolah Gratis untuk SMA, SMK dan SKh swasta, Jumat 2 Mei 2025.

OPINI
Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Senin, 28 April 2025 | 17:39

Pilkada Serentak 2024 melahirkan Banyak Kepala daerah Terpilih sebagai Pemimpin Politik di daerah. Dampaknya adalah budaya retreat atau Pembekalan Yang dilaksanakan oleh Presiden RI melalui kementerian Dalam Negri kepada kepala daerah terpilih

PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill