Connect With Us

Gading Marten Gabung Persikota Tangerang 

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 4 Juni 2021 | 18:35

Gading Marten saat menemui pengurus klub sepakbola Persikota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Setelah Raffi Ahmad yang mengakuisisi Rans Cilegon, kini hadir Gading Marten yang merapat ke Persikota Tangerang. 

Gading dipastikan bergabung dengan manajemen klub sepakbola Persikota Tangerang. 

Keputusan gabungnya Gading dengan klub berjuluk Bayi Ajaib ini setelah dilakukannya beberapa kali pembicaraan dari kedua belah pihak. 

Gading disebut akan masuk struktur kepengurusan manajemen Persikota. Namun, belum dapat dipastikan mantan suami artis Gisela Anastasia itu menjabat apa. 

"Sekarang (Gading) masih di manajemen, nanti akan ada tempatnya dia sebagai apa, kita sedang siapkan," ujar Mahdiar, Manajer Persikota Tangerang, Jumat 4 Juni 2021. 

Mahdiar menerangkan, pihaknya menghadirkan Gading ke manajemen Persikota untuk mendongkrak performa klub yang masih bermain di kasta terendah liga sepakbola di Indonesia. 

"Ya dengan adanya dia (Gading Marten, kita berharap klub semakin baik ke depannya," pungkasnya. (RED/RAC)

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

BANTEN
Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Jumat, 26 April 2024 | 18:55

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini melakukan pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga, pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill