Connect With Us

VIDEO : MOMEN LUCU WALI KOTA TANGERANG

 

Dibaca : 4544

 

TANGERANGNEWS.com—Dinas Kebudayaan, Pariwisata, dan Pertamanan (Disbudparman) Kota Tangerang mengajak masyarakat turut melakukan penanaman pohon sebagai bentuk menjaga lingkungan. 

 

Kepala Bidang Pertamanan Disbudparman Kota Tangerang Hendri Pratama Syahputra mengatakan, pihaknya secara seremoni telah melakukan penanaman pohon di Cipondoh hari ini. 

 

"Ya, kami sudah tanamkan pohon untuk menjaga lingkungan. Ada 2.800 pohon yang kami tanam dengan fokus penanaman di kecamatan," ujarnya kepada TangerangNews, Jumat (5/2/2021). 

 

Sebanyak 2.800 pohon tersebut terdiri dari jenis Eucalyptus berjumlah 2.150 dan Tabebuia Rosea berjumlah 650. 

 

Menurutnya, pohon jenis Eucalyptus ditanam di daerah sepadan sungai, sepadan danau atau rawa, kawasan industri, hutan kota, dan kawasan banjir. 

 

Sedangkan jenis Tabebuia Rosea di kawasan pemukiman, ruang terbuka hijau publik, median jalan, taman lingkungan, halaman kantor, dan pulau-pulau jalan. 

 

"Adapun fungsi utama Eucalyptus sebagai penyerap polutan dan pencegah longsor. Dan Tabebuia Rosea memiliki fungsi utama sebagai tanaman estetik atau hias dan penyerap karbon," jelas Hendri. 

 

Hendri menambahkan alasan menggencarkan penanaman pohon ini dalam rangka memperingati HUT ke-28 Kota Tangerang. 

 

Selain itu, melalui penanaman pohon juga pihaknya ingin mengajak masyarakat untuk mencintai Kota Tangerang. 

 

Sebab, penanaman pohon dapat memberikan beragam manfaat terhadap lingkungan. 

 

Seperti bermanfaat sebagai penyerap karbon dan polutan, mencegah banjir, erosi dan unsur estetik bagi lingkungan. 

 

"Harapannya semoga Kota Tangerang diusia yang ke-28 semakin hijau, udara dan lingkungannya bersih, dan masyarakatnya aktif, maju dan sejahtera. Mari sama-sama kita cintai kota ini," pungkasnya.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill