Connect With Us

Wisatawan Pertama 2018 di Bandara Soekarno-Hatta Disambut Meriah

 

Dibaca : 1136

TANGERANG-Seluruh wisatawan pertama di Terminal 1, 2 dan 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada 1 Januari 2018 sekitar pukul 00.10 WIB disambut dengan meriah.

Penyambutan dilakukan oleh seluruh instansi terkait yang ada di bandara tersebut, mulai dari PT Angkasa Pura II (Persero), Bea Cukai, Imigrasi dan Kepolisian Bandara Soekarno-Hatta.

 

Sambutan dilakukan dengan suara terompet, live music, pemberian kalung bunga, setangkai bunga serta disediakan berbagai makanan dan minuman ringan.

 

Executive General Manager Kantor Cabang Utama Bandara Soekarno-Hatta, M Suriawan Wakan mengatakan, penyambutan wisatawan asing dan juga penumpang yang akan berangkat, sudah menjadi tradisi dari tahun ke tahun yang dilakukan PT Angkasa Pura II.

 

“Namun, kali ini kami menggelar acara bersama-sama dengan seluruh stakeholder. Kami berkomitmen terus meningkatkan pelayanan,” ujar Wakan.  Menurutnya, pihaknya ingin memberikan kesan sebagai negara yang dikenal ramah, sebagaimana julukan negara Indonesia.

 

"Tradisi ini memberi kesan tentang keramah-tamahan bangsa Indonesia. Perasaan aman, nyaman, dengan teknologi serba digital saat para turis menginjakan kaki pertama kali  di Bandara Soekarno-Hatta," kata Wakan.

 

Sementara itu, Ruth Rahmawati salah seorang warga Indonesia yang kembali dari Manila mengaku terkejut saat akan mengantri di Imigrasi dirinya langsung mendapat suara terompet dan sambutan hangat.

 

“Saya terkejut mendapat kejutan besar. Ini sangat meriah sekali, apalagi tepat dihari ulang tahun saya juga. Ini membuat saya senang,” tuturnya yang mengaku tidak lama lagi akan kembali ke Manila.

 

 

TANGSEL
Modus Jemput PKL, Remaja di Tangsel Malah Cabuli Teman SMP di Apartemen Cisauk

Modus Jemput PKL, Remaja di Tangsel Malah Cabuli Teman SMP di Apartemen Cisauk

Minggu, 25 Januari 2026 | 20:41

Seorang remaja berinisial OJF, 19, ditangkap Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polres Tangerang Selatan atas kasus persetubuhan dan pencabulan terhadap anak di bawah umur.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill