Connect With Us

Siskamling Dihidupkan Lagi di Tangsel

Bastian Putera Muda | Senin, 19 Agustus 2013 | 19:34

ilustrasi senpi (tangerangnews / tangerangnews)

TANGERANG-Pascaperistiwa penembakan terhadap dua anggota polisi di Pondok Aren, Kota Tangsel. Pemkot setempat menghidupkan kembali keamanan  Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di 54  kelurahan dan sistem keamanan lingkungan (Siskamling).

Kepala Badan Kesatuan Kebangsaan Politik dan Perlindungan Masyarakat (Kesbangpolinmas) Kota Tangsel Dedi Budiawan mengatakan,  dengan  menghidupkan kembali siskamling diharapkan bisa membantu mencegah terjadinya tindakan kejahatan dan perbuatan anarkis, seperti terjadinya teror terhadap anggota kepolisian.

"Peningkatan keamanan sudah kami lakukan dengan  menghidupkan kembali siskamling. Tetapi sebenarnya itu sebelum adanya kasus penembakan anggota polisi di Pondok Aren beberapa waktu lalu," ungkapnya, Senin (19/8).

Dikatakan siskamling juga akan lebih  meningkatkan kepekaan sosial,
dan penyemangan untuk terus membantu masyarakat yang lemah dan tidak pandang bulu memberikan bantuan.

"Surat edaran kesetiap kelurahan juga sudah  kita sebar untuk menga-dakan kembali
siskamling," ujar mantan camat Ciputat itu.
 
Selain itu, kata dia, wajib lapor 24 jam juga  akan dijalankan kembali. "Sesama warga juga harus saling peduli. Agar,  saling kenal dan menutup kemungkinan orang tidak dikenal ternyata terlibat dalam jaringan teroris," jelasnya.

Menurutnya pentingnya peran siskamling disetiap  RT atau RW ini dapat mencegah masuknya orang yang tidak bertanggung jawab masuk untuk  membuat teror di Kota Tangsel.

"Saat ini kondisi keamanan di Kota Tangsel  telah kondusif, aman, nyaman dan damai,” tuntasnya.
AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

BANTEN
Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Jumat, 26 April 2024 | 18:55

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini melakukan pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga, pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill