Connect With Us

Nekat, Wanita Ini Rampok Minimarket di Tangsel

Denny Bagus Irawan | Minggu, 28 Februari 2016 | 21:39

Tersangka Ayu saat diamankan petugas. (Dok Humas Polres Kota Tangsel / Tangerangnews)

 

TANGERANG SELATAN- Aksi nekat seorang wanita bernama Ayu akhirnya terhenti setelah ada karyawan minimarket yang dengan berani melawannya.

 

Bermodalkan senjata api mainan, Ayu merampok tiga minimarket yang ada di kawasan Jurangmangu, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Kasubag Humas Polres Kota Tangsel, AKP Mansuri mengatakan, Ayu  pertama kali melakukan aksinya pada Senin (22/2) lalu sekitar pukul 13.20 WIB dengan sasaran minimarket di Ceger, Jurangmangu.

“Disana dia berhasil mendapatkan hasil Rp 2,5 juta,” ujar Mansuri, Minggu (28/2) malam.

Kemudian,  


"Motif tersangka karena kesulitan ekonomi dan suami tidak memberikan nafkah dan karena situasi minimarket yang masih sepi," jelas Kasubag Humas Polres Tangsel AKP Mansuri, Sabtu (27/2/2016).

Mansuri menjelaskan, pelaku pertama kali melakukan aksinya pada Senin (22/2) sekitar pukul 13.00 WIB dengan sasaran minimarket di Ceger, Jurangmangu. Dari lokasi pertama dia mendapatkah hasil Rp 2,5 juta.

Kemudian, mini market kedua Ayu melakukan aksi yang sama pada Kamis (25/2) pagi di minimarket di Ceger, Jurangmangu Timur. “Nah di sini dia berhasil lagi, tersangka mendapatkan uang Rp 3,8 juta,” ujarnya.

Sedangkan pada TKP yang  ketiga dihari yang sama di Bulakkepala, Jurangmangu. “Di situ karyawan minimarket menangkap dia. Karena karyawan di situ berani melawannya,” katanya.

Menurut Mansuri, peristiwa tersebut diakui tersangka terpaksa dilakukannya karena dirinya tak memiliki uang. Ya, dengan alasan desakan ekonomi dia mengakui bahwa suaminya tak memberikan nafkah kepada keluarganya.

“Karyawan yang berhasil menangkapnya itu kemudian melaporkan ke Polsek Pondok Aren dibantu rekan-rekannya,” katanya.

Kini tersangka harus mendekam dibalik jeruji besi Polsek Pondok Aren, sedangkan barang bukti yang telah disita polisi,  motor automatik serta pistol mainan berwarna hitam.

 

BANTEN
Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Tol Tangerang-Merak Dilebarkan Jadi 3 Lajur dari Serang Barat hingga Cilegon Timur

Jumat, 26 April 2024 | 18:55

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini melakukan pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga, pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill