Connect With Us

Kali di Pamulang Dilebarkan, Banyak Ular Berkeliaran

Rachman Deniansyah | Selasa, 5 November 2019 | 21:49

Warga saat menangkap ular yang masuk kediamannya di Perumahan Pondok Benda Indah, Jalan Bumi Raya, Pamulang, Tangerang Selatan. (TangerangNews/2019 / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Proyek pelebaran kali di Perumahan Pondok Benda Indah, Jalan Bumi Raya, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel) membuat warga resah. Sejak proyek itu dikerjakan, warga menemukan beberapa ekor ular.

Ular dengan beragam jenis dan ukuran itu keluar dari sarangnya dan kerap ditemukan warga di sekitar lokasi proyek.

"Apalagi setelah truk molen tercebur waktu itu. Warga sering menemukan ular," ucap Ami, salah satu warga setempat, Selasa (5/11/2019).

Peristiwa serupa terpantau Tangerangnews saat di lokasi, seekor ular berwarna gelap tengah melata di bawah guyuran hujan.

Baca Juga :

Menurut Ami, ular yang ditemukan oleh warga memiliki ukuran yang bervariasi.

"Kemarin ada yang ditangkap sama warga tuh di bawah pos," imbuhnya.

Ami mengungkapkan, fenomena tersebut membuat warga merasa khawatir. Terlebih, banyak anak-anak yang sering bermain di sekitaran proyek tersebut.

"Takut. Tapi mau gimana lagi. Semoga cepat selesai saja ini pekerjaannya," pungkasnya.(RMI/HRU)

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

NASIONAL
BMKG Ungkap Bibit Siklon 91S Resmi Jadi Siklon Tropis Luana, Ini Dampaknya

BMKG Ungkap Bibit Siklon 91S Resmi Jadi Siklon Tropis Luana, Ini Dampaknya

Sabtu, 24 Januari 2026 | 22:28

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengumumkan Bibit Siklon Tropis 91S yang terpantau sejak 21 Januari 2026 telah berkembang menjadi Siklon Tropis Luana.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

BANTEN
Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:03

Untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak tahun 2005, perhelatan musik bergengsi Java Jazz Festival 2026 resmi akan digelar di luar Jakarta.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill