Connect With Us

2 Pekan Terperosok ke Kali di Pamulang, Truk Molen Selesai Dievakuasi

Rachman Deniansyah | Selasa, 12 November 2019 | 17:41

Kali di Perumahan Pondok Benda Indah, Pamulang, Tangsel, (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Setelah lebih dari dua pekan terendam di bantaran kali,  Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) akhirnya berhasil mengevakuasi bangkai truk molen yang terperosok ke kali di Perumahan Pondok Benda Indah, Pamulang, Tangsel Selasa (12/11/2019).

Truk bermuatan semen penuh itu terperosok kemudian terguling ke bantaran kali tersebut pada 29 Oktober 2019 lalu.

Akses yang sempit dan semen yang telah mengeras membuat proses evakuasi memakan waktu berhari-hari. Pada evakuasi pertama, Jumat (1/11/2019), petugas hanya berhasil mengangkut badan truk saja, dengan menyisakan molen yang penuh semen di bantaran kali.

"Proses evakuasi yang butuh waktu itu molen atau tabungnya, karena membawa beton cair yang sudah mulai membeku. Jadi harus digempur atau dibobok terlebih dahulu," ucap Kepala Bidang Sumber Daya Air pada DPU Kota Tangsel Rosi Yuliandi, Selasa (12/11/2019).

BACA JUGA:

Ia menerangkan, proses pembobokan beton itu memakan waktu lumayan lama. Sebab petugas harus membongkar molen itu terlebih dahulu.

"Petugas lumayan kesulitan pada saat pembobokan beton, karena memang beton yang sudah mengeras dengan ketebalan yang cukup tebal," terangnya.

Setelah dibongkar, molen diangkat menggunakan crane.

"Senin malam pakai crane lima ton. Hanya saja tidak kuat. Akhirnya diturunkan crane 15 ton. Akhirnya, seluruh bangkai molen sudah dibongkar dan diangkat. Jadi, tidak akan menjadi penyebab banjir di kawasan itu, karena memang seluruh material sudah diangkat petugas," tuturnya.

Sehingga, kata dia, warga setempat tidak perlu mengkhawatirkan terjadi banjir.

"Kalau masalah banjir, tidak akan ada. Karena seluruh material yang jatuh ke kali akan dievakuasi," pungkasnya.(MRI/RGI)

HIBURAN
Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Rabu, 5 November 2025 | 19:51

Mal Ciputra Tangerang mengubah atrium utamanya menjadi hutan prasejarah yang penuh petualangan melalui acara spektakuler bertajuk “Dino Kingdom".

OPINI
Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Potret Kapitalisasi Air yang Haus Keuntungan

Jumat, 7 November 2025 | 09:19

Airr adalah kebutuhan paling dasar bagi kehidupan. Secara ilmiah, tubuh manusia terdiri dari sekitar 60–70 persen air.

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill