Connect With Us

Gerindra Harap Pilkada Membawa Perubahan Bagi Kota Tangsel

Rachman Deniansyah | Jumat, 15 November 2019 | 23:01

Ilustrasi Partai Gerindra. (Suara.Com / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) berharap Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang dihelat pada tahun 2020 mendatang akan membawa perubahan bagi Kota Tangsel. 

Hal itu diungkapkan Sekretaris Desk Pilkada DPC Gerindra Tangsel Carman Ansari kepada TangerangNews, Jumat (15/11/2019).

"Kira-kira dari Gerindra, harapannya untuk Tangsel ke depan tentu ingin lebih maju. Tapi maju bukan hanya dalam soal infrastruktur," ucapnya saat dihubungi.

BACA JUGA:

Kemajuan itu, kata dia, tidak hanya pada bidang infrastruktir, melainkan juga kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). 

"Harus lebih maju, karena bagaimana pun juga Banten secara keseluruhan itu adalah provinsi yang paling tinggi angka penganggurannya," terangnya.

Peningkatan kualitas SDM diyakini Carman dapat berkontribusi mengurangi jumlah pengangguran di Provinsi Banten. 

Carman juga berharap, Pilkada dapat menjadi momentum meningkatkan tata kelola pemerintahan, khususnya pada pemberantasan korupsi. 

"Bagaimana soal isu korupsi yang katanya marak itu, kita bisa berbenah bareng-bareng, masyarakat Tangsel, dan semua stakeholdernya, baik Pemda (Pemerintah Daerah) maupun legislatifnya," pungkasnya.(MRI/RGI)

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill