Connect With Us

Pilkada Tangsel, Benyamin 'Pede' Disandingkan dengan Anak Bupati Serang

Rachman Deniansyah | Rabu, 5 Februari 2020 | 14:28

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, mencalonkan diri dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, yang kini juga mencalonkan diri dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di kota tersebut digadang-gadang akan disandingkan dengan anak kandung Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah, yaitu Pilar Saga Ichsan.

Seperti diketahui, sosok Pilar kini semakin santer disebut dalam bursa pencalonan Pilkada Tangsel. Pilar disebut akan menjadi nama Bakal Calon Wakil Wali Kota yang akan disusung Partai Golkar. 

Sementara, Benyamin sendiri telah mengklaim bahwa dirinya akan diusung oleh Partai berlambang pohon beringin itu, untuk menggantikan Airin Rachmi Diany sebagai Wali Kota Tangsel pada periode selanjutnya. 

"Insya Allah seperti itu. Kira-kira teman-teman sudah tau semua, DPD Golkar mengajukan Pilar Saga Ichsan namanya, kader Golkar Provinsi Banten, untuk mendampingi saya," kata Benyamin kepada TangerangNews, Rabu (5/2/2020).

Ia menyebut, jika hal yang diinginkannya terwujud, maka ia dan Pilar akan menjadi kolaborasi yang sangat luar biasa. 

"Ini adalah kolaborasi yang cakap banget. Satu birokrat pengalaman (Benyamin), yang satu lagi profesional (Pilar). Satu tua, satu muda, yang satu pengalaman dan yang satu energik. Ini kolaborasi luar biasa," tuturnya. 

Disandingkan dengan Pilar, Ia pun tetap percaya diri melenggang di Pilkada Tangsel, meski sosok Pilang masih terbilang baru di dunia perpolitikan. 

"Pengalaman di politik memang kecil, tapi pengalaman profesionalnya tak diragukan. Beliau arsitek, pendidikannya dalam negeri dan luar negeri. Dia nomor dua saya nomor satu," katanya. 

Dengan begitu, Benyamin pun juga percaya diri bahwa ia akan diusung oleh banyak partai. 

"Insya Allah, Golkar, PDIP, Demokrat, PAN. Mudah-mudahan PKS juga ikut gabung," tambahnya. 

Sebab, kata Benyamin, saat ini komunikasi politik yang telah dilakukannya telah dijalani kepada semua partai dan semua berjalan positif. 

"Karena komunikasinya saya baik dengan semua partai. Bukan hanya yang punya kursi saja, yang tidak punya kursi pun wellcome. Artinya wellcome-nya itu, karena saya memaparkan program. Ini loh Tangsel ke depan seperti itu. semuanya keputusan partainya, dari DPP memang belum. Tapi saya sudah sangat yakin. Golkar sudah fix," pungkasnya. (RAZ/RAC)

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

BANTEN
Gegara Efisiensi, Krakatau Osaka Steel Cilegon Hengkang dari Indonesia

Gegara Efisiensi, Krakatau Osaka Steel Cilegon Hengkang dari Indonesia

Kamis, 29 Januari 2026 | 10:12

Produsen baja asal Jepang, Osaka Steel Co., Ltd., memutuskan untuk menghentikan seluruh kegiatan usaha anak perusahaan konsolidasinya di Indonesia, PT Krakatau Osaka Steel (KOS).

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill