Connect With Us

Sinar Mas Land Bantu Tangsel 500 Alat Pendeteksi Dini Corona 

Redaksi | Kamis, 9 April 2020 | 21:32

Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany bersama jajaran dan pejabat Sinar Mas Land berpose bersama seusai menerima bantuan berupa alat pendeteksi dini atau rapid test kit, Kamis (9/4/2020). (@TangerangNews2020 / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mendapat bantuan berupa Rapid Test Kit atau alat pendeteksi dini untuk virus Corona, Kamis (9/4/2020). 

Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany mengatakan, pihaknya berterima kasih banyak kepada Sinar Mas Land yang telah membantu masyarakat melalui Pemerintah Kota Tangerang Selatan. 

“Tentu akan kami salurkan kepada masyarakat, baik untuk kebutuhan pokok, APD dan alat pendeteksi dini atau Rapit Test Kit ini,” ujar Airin.

Untuk diketahui, sudah berulang kali  Sinar Mas Land membantu pemerintah daerah. Kali ini  diwakili Corporate Governance and Sustainability Division Head, Ignesjz Kemalawarta didampingi oleh Corporate Affairs Division Head, Dony Martadisata dan Tim CSR PT. BSD menyerahkan bantuan sebanyak 500 Rapid Test Kit  kepada Pemerintah Kota Tangsel.

Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany bersama jajaran dan pejabat Sinar Mas Land berpose bersama seusai menerima bantuan berupa alat pendeteksi dini atau rapid test kit, Kamis (9/4/2020).

Bantuan sebanyak 500 RTK ini merupakan bagian dari 25.000 RTK yang dibagikan oleh Sinar Mas Land kepada Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dan beberapa Pemda serta instansi kesehatan. Beberapa waktu lalu, pengembang besar ini juga menyerahkan 750 Alat Perlindungan Diri (APD) yang disumbangkan kepada Pemerintah Provinsi Banten, Pemerintah Kabupaten Tangerang dan Pemerintah Kota Tangerang Selatan serta beberapa instansi lainnya. 

“Harapan kami tentu agar kita semua baik tenaga medis dan masyarakat dapat terbantu dan dapat memutus mata rantai virus corona,” tegasnya. (RMI/RAC)

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

KAB. TANGERANG
Dinkes Kabupaten Tangerang Perkuat Faskes Antisipasi Virus Nipah

Dinkes Kabupaten Tangerang Perkuat Faskes Antisipasi Virus Nipah

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:29

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang mulai memperkuat fasilitas kesehatan (faskes) sebagai upaya mengantisipasi potensi temuan penyebaran virus Nipah di wilayahnya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill