Connect With Us

BIN Rapid Test Massal Warga Pondok Betung Tangsel

Rachman Deniansyah | Kamis, 14 Mei 2020 | 12:39

Staf Khusus KaBIN, Neno Hermiano saat menggelar rapid test massal di Kantor Kelurahan Pondok Betung, Pondok Aren, Tangerang Selatan, Kamis (14/5/2020). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Badan Intelijen Negara (BIN) menggelar rapid test massal COVID-19 bagi ratusan warga di Kantor Kelurahan Pondok Betung, Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan, Kamis (14/5/2020).

Rapid test massal dilakukan dengan cara menjemput bola menggunakan mobil laboratorium yang dimiliki BIN. 

"Kita melakukan rapid test massal ini dengan menyediakan alat sebanyak 500 unit untuk warga Pondok Betung," ujar Staf Khusus KaBIN Neno Hermiano di lokasi, Kamis (14/5/2020).

Seorang warga Pondok Betung sedang menjalani rapid test di Kantor Kelurahan Pondok Betung, Pondok Aren, Tangerang Selatan, Kamis (14/5/2020).

Rapid test massal itu menjadi kegiatan pro aktif yang dilakukan BIN dalam mendukung program pemerintah, yakni melakukan test yang masif, tracing yang agresif, serta isolasi yang ketat. 

"Wilayah ini terpilih karena merupakan episentrum penyebaran COVID-19. Dengan upaya kita ini yang dapat mendeteksi lebih awal dan diharapkan dapat memutus mata rantai COVID-19," papar Neno.

Petugas Medis sedang mengecek suhu tubuh warga.

Sejak pagi, warga mulai bergerombol memadati lokasi rapid test massal tersebut, lengkap dengan mengenakan masker.

Jika dalam hasil rapid test tersebut ada peserta yang hasilnya reaktif, maka pemeriksaan akan dilanjutkan dengan tahap selanjutnya, yakni dengan metode molekuler atau PCR (Polymerase Chain Reaction).

Sehingga bisa memastikan positif atau tidaknya warga tersebut terjangkit COVID-19.

Mobil Laboratorium.

"Kita juga melakukan swab test untuk orang-orang yang dalam pemantauan dan isolasi mandiri, di mana hasilnya akan lebih cepat yaitu dalam waktu lima jam. Sehingga akan memberikan kepastian kepada warga yang selama ini menjalani isolasi mandiri," tuturnya.

Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Kota Tangsel Tulus Muladiyono mengatakan kegiatan tersebut sangat dapat membantu Pemerintah Kota Tangsel dalam mencegah penyebaran COVID-19.

"Kami mengucapkan terimakasih kepada BIN yang telah melaksanakan rapid test di Kelurahan Pondok Betung dengan kapasitas 500 orang," singkatnya. (RAZ/RAC)

PROPERTI
Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Kamis, 8 Januari 2026 | 15:19

Siapa bilang hunian mewah dengan sentuhan ala Beverly Hills harus mahal? LippoLand baru saja membuat gebrakan dengan meluncurkan Wonder Collection, koleksi hunian terbaru di kawasan primadona Park Serpong Tangerang

KAB. TANGERANG
1 Tahun Berjalan, Penerima MBG di Kabupaten Tangerang Capai 300 Ribu Orang

1 Tahun Berjalan, Penerima MBG di Kabupaten Tangerang Capai 300 Ribu Orang

Kamis, 8 Januari 2026 | 21:07

Sudah satu tahun pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) berjalan, penerima manfaat di Kabupaten Tangerang mencapai ratusan ribu.

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

BANDARA
Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:28

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, sukses menutup periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) dengan catatan performa yang gemilang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill