Connect With Us

Tokoh Agama & Masyarakat Tangerang Selatan Dukung Listyo Sigit Jadi Calon Kapolri

Rachman Deniansyah | Rabu, 13 Januari 2021 | 19:43

Komjen Listyo Sigit Prabowo. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Sejumlah elemen masyarakat di Tangerang Selatan mendukung keputusan Presiden Joko Widodo yang menunjuk Komjen Listyo Sigit Prabowo sebagai calon Kapolri. 

Dukungan tersebut, salah satunya datang dari tokoh agama Tangerang Selatan yang menjabat sebagai Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Tangsel, Abdul Rojak.

"Ya kita menghargai dan menghormati keputusan Pak Jokowi atas pengangkatan Komjen Listyo Sigit sebagai calon Kapolri, karena itu adalah hak prerogratif presiden," ujar Rojak saat dikonfirmsi, Rabu (13/1/2021). 

Menurutnya, pengangkatan yang dilakukan oleh Presiden Indonesia itu tentunya telah dipikirkan dengan matang. 

"Terkait dampak manfaat dan maslahat dari pengangkatan Pak Komjen Listyo Sigit itu," ujarnya. 

Sebagai Tokoh Agama, Rojak pun menyatakan untuk menerima dan siap mendukung atas pengangkatan tersebut. 

"Harapannya, pertama ya tentunya agar penegakkan hukum dapat seadil-adilnya. Kedua, dapat membangun harmonisasi dengan para tokoh agama yang ada di Indonesia, baik dari Islam, Kristen, Katolik, Budha, Hindu, dan Konghucu," harapnya. 

Terakhir, Rojak juga berharap agar yang bersangkutan dapat bekerja secara profesional dalam melayani masyarakat denhan penuh keikhlasan. 

"Dan yang paling terpenting adalah menumbuhkan rasa aman di masyarakat dengan cara ya berbagai macam kriminalitas dan kejahatan bisa diungkap dan diselesaikan. Itu yang paling penting," tuturnya. 

Selain dari pemuka agama, dukungan tersebut pun turut diberikan oleh masyarakat Tangsel. 

Dukungan itu disampaikan salah satu tokoh masyarakat Ciputat, Cecep Supriatna.

"Tentunya sebagai masyarakat Tangsel kami mendukung, terlebih memang Pak Listyo Sigit ini memiliki track record yang baik," kata Cecep saat dihubungi terpisah. 

Sebagai perwakilan masyarakat Tangsel, Cecep yang juga menjabat sebagai Ketua Rukun Warga (RW) 9 Kelurahan Ciputat itu, berharap agar penegakkan hukum dapat ditegakkan tanpa memandang bulu. 

"Dan tentu juga dapat mengedepankan Promoter, yaitu profesional, modern, dan terpercaya," pungkasnya. (RED/RAC)

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill