Connect With Us

Munarman Eks Petinggi FPI Diciduk Densus 88 di Pamulang Tangsel

Rachman Deniansyah | Selasa, 27 April 2021 | 20:24

Datasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap Mantan Sekretaris Front Pembela Islam (FPI) Munarman di kediamannya yang terletak di kawasan Perumahan Modern Hill, Pondok Cabe Udik, Pamulang. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Mantan Sekretaris Front Pembela Islam (FPI) Munarman, diciduk tim Datasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri di kediamannya yang terletak di kawasan Perumahan Modern Hill, Pondok Cabe Udik, Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Selasa (27/4/2021). 

 

Penangkapan Munarman ini diduga terkait terlibat dalam perekrutan atas jaringan terorisme. 

 

Kabar atas penangkapan tersebut pun dibenarkan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus, saat dikonfirmasi awak media. 

 

"Iya benar. Benar (ditangkap)," ungkap Yusri. 

 

Namun, Yusri enggan menjelaskan secara terperinci terkait penangkapan mantan petinggi FPI tersebut.

 

Pantauan TangerangNews.com di lokasi, gerbang komplek tempat Munarman ditangkap, dijaga ketat oleh petugas keamanan. Tidak terlihat pula aktivitas mencolok di sekitar perumahan tersebut.

Bahkan, akses keluar masuk klaster perumahan yang ditempati oleh Munarman tersebut itu sangat dibatasi. Tak ada yang boleh masuk ataupun keluar, selain penghuni. 

 

"Ketua lingkungan lagi enggak ada, kita emang dapet ijinnya enggak boleh masukin orang. Memang selama COVID-19 enggak boleh masuk kalau sudah jam 18.00 WIB," ujar salah satu petugas kemanan setempat.

 

Untuk lokasi rumah dari Munarman sendiri, kata salah satu petugas keamanan, berada di gang ketiga klaster perumahan tersebut.

 

"Banyak mobilnya yang dateng tadi, kira- kira ada 10 mobil lah saya enggak menghitung banyaknya. Tadi saat penangkapan kita enggak boleh ada yang di lokasi," pungkasnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill