Connect With Us

Alhamdulillah, Islamic Center Milik Pemkot Tangsel 2022 Bisa Digunakan

Rachman Deniansyah | Kamis, 30 Desember 2021 | 20:05

Gedung Islamic Center memiliki dua lantai dengan luas bangunan mencapai 8.000 meter persegi. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Bangunan dan Penataan Ruang (DBPR) Kota Tangerang Selatan kini telah merampungkan pembangunan Islamic Center yang mampu menampung ribuan jemaah. Lokasinya di dekat Terminal BSD, Serpong.

Kepala Bidang (Kabid) Pembangunan Sarana dan Prasarana Non Perkantoran DBPR Kota Tangsel, Ferdaus memaparkan, proses pengerjaan pembangunan Islamic Center kini telah mencapai 100 persen.

"Gedung ini dapat digunakan setelah serah terima ke bagian Setda. Targetnya 31 Desember besok sudah selesai semua," papar Ferdaus di Serpong, Tangsel, Kamis, 30 Desember 2021.

Dengan demikian, kata Ferdaus, targetnya tahun depan sudah dapat dimanfaatkan dan digunakan bagi seluruh umat Muslim di Tangsel. 

Dari segi bangunan, Gedung Islamic Center memiliki dua lantai dengan luas bangunan mencapai 8.000 meter persegi. 

"Untuk bangunan Islamic Center ada dua lantai dengan luas lahan kurang lebih di 5.600 sampai 5.800 meter persegi. Mampu memuat sekitar 1.100 jemaah," tuturnya. 

Ferdaus menerangkan, untuk lantai dua rencananya akan digunakan sebagai tempat ibadah. "Sedangkan bagian bawahnya merupakan fasilitas untuk kegiatan keagamaan Islam seperti, ruang untuk hafiz Quran, TPA, dan seterusnya," terangnya. 

Pembangunan gedung Islamic Center ini dimulai sejak tujuh bulan lalu yang menelan dana puluhan miliar rupiah. "Anggarannya mencapai Rp35 miliar. Masa kerja 210 hari atau 7 bulan," katanya. 

Pembangunan ini, kata Ferdaus, termasuk ke dalam rancangan megaproyek Pemkot Tangsel. "Selain Islamic Center, kita juga merampungkan dua bangunan lain. Keduanya, yakni gedung BPBD Tangsel dan Labkesda (Laboratorium Kesehatan Daerah)," sebut Ferdaus. 

Dengan seluruh upaya ini, Ferdaus berharap bahwa gedung-gedung dan fasilitas ini bisa segera dimanfaatkan terutama di tahun depan, sehingga pelayanan masyarakat bisa lebih baik lagi.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill