Connect With Us

Pemkot Tangsel Tegaskan Komitmen Program Beasiswa bagi Tahfiz Quran

Tim TangerangNews.com | Selasa, 1 Maret 2022 | 11:44

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan, Pilar Saga Ichsan saat meresmikan SD Islam Terpadu Baitul Akbar Parabek. (@TangerangNews / Humas-Kominfo Pemkot Tangsel)

TANGERANGNEWS.com-Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Pilar Saga menegaskan komitmen Pemerintah Kota Tangsel dalam memajukan pendidikan di wilayahnya, salah satunya yakni program beasiswa bagi Tahfiz Quran.

"Kita punya program 1.000 beasiswa bagi 1.000 Tahfiz Quran di anak-anak Tangerang Selatan yang pintar, cerdas yang tidak mampu. Kita berikan kesempatan," kata Pilar. 

Pilar menyampaikan komitmennya itu saat meresmikan Sekolah Dasar (SD) Islam Terpadu Baitul Akbar Parabek. Bertempat di Yayasan Baitul Akbar, Lengkong Gudang Timur, Serpong, Senin 28 Februari 2022.

Pada kesempatan tersebut, Pilar menyampaikan apresiasi dengan hadirnya SDIT Baitul Akbar Parabek, yang sesuai dengan moto Tangerang Selatan.

"Kami sangat menghargai dan menghormati upaya yang dilakukan semua pihak untuk mendorong Tangsel yang cerdas, sesuai dengan moto cerdas, modern, religius," tutur Pilar.

Lebih lanjut dia juga menekankan pentingnya pendidikan untuk semua lini. Menurutnya, saat ini pendidikan menjadi salah satu kunci untuk menghadapi persaingan global.

"Artinya, tugas kita bersama-sama mencerdaskan masyarakat Indonesia, mencerdaskan masyarakat Tangerang Selatan," ujarPilar.

Pada acara peresmian SDIT Baitul Akbar Parabek tersebut turut hadir Kepala Dinas Sosial, Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, dan Camat Serpong.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

TANGSEL
Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Kamis, 22 Januari 2026 | 20:09

Geram atas kasus pelecehan seksual yang menimpa puluhan siswa di SDN Rawabuntu 01 Serpong, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung mengambil langkah tegas.

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

OPINI
Kandang Setan di Kota Akhlak

Kandang Setan di Kota Akhlak

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:52

Tangerang dengan stempel "Akhlakul Karimah"-nya itu ibarat seorang pria yang pakai setelan jas rapi dan wangi parfum surga, tapi diam-diam menyembunyikan luka borok bernanah di balik celananya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill