Connect With Us

Hujan Deras, Sejumlah Titik di Tangerang Banjir

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 10 September 2022 | 19:14

Seorang warga mendorong sepeda motornya di lokasi banjir di Perumahan Bona Sarana Indah, Kota Tangerang, Sabtu, 10 September 2022. (Istimewa / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Sejumlah wilayah di Tangerang dikabarkan banjir akibat dilanda hujan deras, Sabtu, 9 September 2022 sore.

Banjir diketahui terjadi di Tandon Lengkong, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan. Dari video yang dilihat,  tampak ada sejumlah warga berupaya menahan sepeda motor dari arus banjir.

Banjir juga terjadi di kompleks Villa Melati Mas, Kota Tangerang Selatan. "Saya barusan kejebak hampir 1 jam.gara" mau antar paket," kata Sayuti Purnomo, warga net dalam komentarnya di akun media sosial informatif.

Selain itu, genangan juga melanda kawasan Giriloka BSD City. Genangan ini mengakibatkan kendaraan tidak dapat melintas kawasan tersebut.

Adapun banjir juga diketahui terjadi di Perumahan Bona Sarana Indah, Kota Tangerang. Di titik ini, ada sejumlah warga yang harus mendorong sepeda motornya karena diduga mogok.

Seperti diketahui, hujan deras melanda wilayah Tangerang sejak beberapa hari lalu.  

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

KAB. TANGERANG
Dipecat Gegara Bolos Berbulan-bulan, 2 ASN Kabupaten Tangerang Masih Terima Gaji

Dipecat Gegara Bolos Berbulan-bulan, 2 ASN Kabupaten Tangerang Masih Terima Gaji

Sabtu, 8 November 2025 | 21:40

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPKSDM) Kabupaten Tangerang menyampaikan bahwa dua aparatur sipil negara (ASN) yang tengah menjalani proses pemberhentian masih tetap menerima gaji sampai keputusan resmi pemecatan dikeluarkan.

HIBURAN
Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Rabu, 5 November 2025 | 19:51

Mal Ciputra Tangerang mengubah atrium utamanya menjadi hutan prasejarah yang penuh petualangan melalui acara spektakuler bertajuk “Dino Kingdom".

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill