Connect With Us

Waspada Kawanan Pencuri Berjaket Ojol Beraksi di Pondok Aren Tangsel

Nur Fitriani | Kamis, 1 Desember 2022 | 13:35

Dua pencuri sepeda motor berjaket ojek online (ojol) beraksi di di Perumahan Maharta, Pondok Kacang, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Rabu 30 November 2022, malam. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kelompok pencuri dengan modus memakai jaket ojek online (ojol) tertangkap CCTV sedang beraksi di Perumahan Maharta, Pondok Kacang, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Dalam video yang diposting Instagram @info_ciledug, aksi pencurian yang terjadi pada Rabu 30 November 2022, pukul 02.00 dini hari itu, pelaku tampak menggunakan jaket Shopee Food dan Maxim.

Para pelaku berhasil menggasak satu unit sepeda motor Honda Scoopy dengan plat nomor B-6459-WUB dari dalam halaman rumah warga setempat.

Menurut informasi, rombongan maling ada empat orang. Dua orang beraksi sedangkan dua orang lainnya menunggu di sekitar masjid.

"Mereka seperti sudah mengetahui waktu rumah kami sepi. Sebenarnya saat kejadian, satpam komplek sedang keliling," kata korban yang tertulis dalam caption.

Para pelaku berhasil masuk ke kawasan perumahan dengan merusak gembok portal.

"Maling ada empat orang, masuk membobol kunci gembok portal yang berada di Gang Turunan samping Masjid Nurul Yaqut, Jalan dr. Setiabudi," ungkap korban.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

OPINI
Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Senin, 26 Januari 2026 | 18:51

Suatu ketika kafir Quraish menawarkan kepada Rasulullah Muhammad saw agar Rasulillah Muhammad saw berkenan untuk menyembah sesembahan mereka sehingga merekapun berkenan menyembah Allah Swt, secara bergantian.

KOTA TANGERANG
Ubah Limbah Jadi Berkah, Alfamart Hadirkan Mesin Pengumpul Minyak Jelantah di Tangerang

Ubah Limbah Jadi Berkah, Alfamart Hadirkan Mesin Pengumpul Minyak Jelantah di Tangerang

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:40

Masalah limbah minyak goreng bekas atau minyak jelantah yang sering kali mencemari lingkungan kini menemukan solusi inovatif.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill