Connect With Us

Lagi Merantau, Pemuda Asal Tangerang Ini Malah Gasak Motor dan Gadget di Tempat Kerjanya

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 1 November 2022 | 11:08

Tangkapan layar CCTV saat MA mencuri barang-barang di toko reparasi gadget tempatnya bekerja, Selasa 1 November 2022. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Sejumlah barang dari gerai reparasi gadget di Jalan Kemlaten, Kecamatan Karang Pilang, Kota Surabaya, raib dicuri pemuda asal Tangerang berinisial, MA, 23.

Diketahui, MA baru bekerja belum genap satu bulan sebagai tukang reparasi gadget pelanggan di tempat tersebut.

MA membawa kabur satu unit motor operasional gerai, perangkat komputer lengkap PC I5, satu unit laptop merek HP, dan uang pinjaman sekitar Rp1 juta. Kerugian ditaksir mencapai Rp20 juta, seperti dilansir dari surya.co.id, Selasa 1 November 2022.

Pemilik gerai, Frans Yosef Wiji Gunawan mengatakan, awal mula kejadiannya ketika MA menggunakan motor operasional berupa Honda Beat Street nopol W-6709-CC untuk bepergian ke kawasan tengah Kota Surabaya. Saat itu, MA memang sedang bertugas sendirian menjaga gerai.

Sementara Frans harus ke luar kota, yakni ke Kabupaten Kediri, untuk menyelesaikan suatu keperluan. Namun hingga malam hari, MA tak kunjung kembali.

"Jadi hari itu dia sendiri di kos yang menjadi tempat kerja saya. Malam sekitar pukul 20.00 WIB, saya tanya jam berapa pulang, katanya sedang di jalan, sampai 21.30 malam. Saya cek lagi sudah centang satu," ujarnya.

Menurut keterangan Frans, MA melamar kerja di gerai reparasi miliknya pada Sabtu, 1 Oktober 2022. Belum genap satu bulan bekerja, justru MA malah berbuat ulah.

Atas kejadia tersebut, Frans melaporkan MA ke kepolisian setempat dengan tanda bukti Surat Tanda Terima Laporan (STTP). Nomor: TBL.B/X/1.11/2022/RESKRIM/Surabaya/SPKT/RESTABES/SBY/SEK.KR.PILANG, tanggal 30 Oktober 2022.

Sebagai informasi, belakangan MA diketahui pernah menipu orang lain memanfaatkan akun media sosial untuk menawarkan investasi, dan layanan reparasi gadget fiktif.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

KOTA TANGERANG
Siap-siap, Bakal Ada Isbat Nikah Gratis Spesial HUT ke-33 Kota Tangerang

Siap-siap, Bakal Ada Isbat Nikah Gratis Spesial HUT ke-33 Kota Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:59

Menyambut HUT ke-33 Kota Tangerang, kegiatan Isbat Nikah gratis direncanakan kembali berlangsung pada 11 Februari 2026 mendatang.

BANDARA
Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:28

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, sukses menutup periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) dengan catatan performa yang gemilang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill