Connect With Us

Gagal Maling Motor, Dua Pria di Tigaraksa Tangerang Nyaris Babak Belur

Dimas Wisnu Saputra | Kamis, 10 November 2022 | 16:11

Terduga pelaku maling terpergok warga dan nyaris babak belur di Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Kamis, 10 November 2022. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Dua orang diduga maling motor di Kampung Cileles, Desa Cikasungka, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, terpergok warga saat hendak melancarkan aksi kejahatannya pada Kamis, 10 November 2022, sekitar pukul 13.30 WIB.

Warga setempat, Nada Bela Alawiyah mengatakan, peristiwa ini berawal saat mereka hendak mencuri motor di dekat warung pertigaan gardu Cikasungka. Kemudian, mereka diteriaki warga dan kabur.

"Lalu dikejar warga. Saya di lokasi itu disuruh nyetopin oleh warga" kata Nada kepada TangerangNews.com.

Nada menyebutkan, kedua orang terduga maling tersebut tertangkap massa. "Yang mau dicuri motor matik," jelasnya.

Warga menduga kedua pria itu merupakan warga setempat. "Hampir babak belur, tetapi ada seorang aparat yang menyelamatkan," pungkasnya.

OPINI
Kriminalisasi Niat Baik dan Matinya Nalar Kritis

Kriminalisasi Niat Baik dan Matinya Nalar Kritis

Jumat, 14 November 2025 | 15:15

Tragedi pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) dua guru di Luwu Utara, dipicu oleh pungutan komite sekolah senilai dua puluh ribu rupiah, adalah sebuah anomali yudisial yang menyayat keadilan.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Hadirkan Portal Digital Anti Nganggur untuk Permudah Cari Kerja

Pemkot Tangsel Hadirkan Portal Digital Anti Nganggur untuk Permudah Cari Kerja

Jumat, 14 November 2025 | 17:25

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) akan segera menghadirkan Portal Job Anggur (Anti Nganggur) sebagai upaya memperluas akses informasi kerja bagi masyarakat, khususnya di wilayah Tangsel.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill