Connect With Us

Anggota Polisi Dikeroyok Tukang Parkir Mabuk di Ciputat Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 4 Januari 2024 | 23:40

Ilustrasi pengeroyokan. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Pengeroyokan terhadap anggota Kepolisian yang bertugas di Polairud (Kepolisian Air dan Udara) terjadi di Jalan Cirendeu Raya, Kelurahan Pisangan, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Kapolsek Ciputat Timur Kompol Kemas mengatakan peristiwa itu terjadi pada Minggu, 31 Desember 2023 lalu. Kronologis kejadian berawal ketika korban sedang melintas di lokasi. Tiba-tiba saja dia dihadang sekelompok pria dalam kondisi mabuk.

"Korban ini sendirian, sedang melintas di lokasi, kemudian dihadang oleh sekelompok pria yang teridentifikasi pekerjaannya sebagai juru parkir," katanya, Kamis, 4 Januari 2024. 

Sempat terjadi terlibat cekcok antara korban dan para pria tersebut, hingga berujung adu jotos. Korban pun dikeroyok pelaku yang berjumlah empat orang.

Akibat pengeroyokan itu, korban mengalami luka memar dan baju yang dikenakannya pun terlepas, lantaran ditarik oleh para pelaku.

Atas kejadian itu, polisi telah mengamankan empat orang yang diduga terlibat dalam penganiayaan tersebut, dengan inisial PIL, 30, PK, 38, AG, 38, dan I, 38. 

"Kita amankan emoat orang yang saat ini masih dalam pemeriksaan kami, sedangkan korban kondisinya sudah pulih," ungkap Kemas.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

KAB. TANGERANG
103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:10

Angin puting beliung melanda Desa Cikuya, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang hingga merusak ratusan rumah warga dan sejumlah infrastruktur lingkungan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill