Connect With Us

Benyamin-Pilar Kembalikan Formulir Pendaftaran Pilkada Tangsel ke PSI

Yanto | Senin, 27 Mei 2024 | 01:13

Pilar Saga Ichsan, mewakili Benyamin Davnie mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon kepala daerah ke PSI Kota Tangsel, Minggu 26 Mei 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Pasangan petahana Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan terus bergerak cepat, dalam memperoleh dukungan partai politik jelang Pilkada 2024 yang bakal digelar November mendatang.

Terbaru, pasangan ini resmi mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon kepala daerah ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Tangsel, Minggu 26 Mei 2024.

Bahkan pengembalian formulir pendaftaran ke PSI dipimpin langsung oleh Pilar Saga Ichsan bersama sejumlah fungsionaris dan kader Partai Golkar yang mendampingi.

Pilar mengaku, dalam momen Pilkada tahun ini adalah bagaimana menyatukan kebersamaan dengan rajutan silaturahmi sesama anak bangsa, seluruh lapisan, elemen partai dan masyarakat, untuk membicarakan keberlanjutan pembangunan mendatang.

"Jadi tidak ada pengkotak-kotakan atau sekat dalam menentukan dukungan dan pilihan. Semua pemilik tiket atau partai pemilik kursi di DPRD Tangsel, kita ajak bersama pasangan Beyamin-Pilar, membangun silaturahmi dan berkomunikasi kepada semuanya termasuk dengan PSI ini," terang Pilar.

Menurut Pilar, intensitas silaturahmi antara pasangan petahana dengan partai politik terjadi cukup serius. Bahkan enam partai politik yang membuka pendaftaran seleksi bakal calon kepala daerah bertemu secara langsung dengan dirinya.

"Kita akui enam partai politik yang membuka seleksi pendaftaran bakal calon, formulir pendaftarannya kita ambil dan ikuti prosesnya. Itu salah satu bentuk rangkaian silaturahmi kita," tegas Pilar.

Dengan dikembalikannya formulir pendaftaran di PSI ini, pasangan Benyamin-Pilar sudah ikut dan mengembalikan formulir pendaftaran di 6 partai politik pemilik kursi di DPRD Kota Tangsel, di antaranya PDIP, PKB, PAN, Nasdem, Demokrat dan  PSI.

Sementara itu, Andreas Ari, Ketua Penjaringan PSI Tangsel mengaku sangat antusias kepada pasangan petahana ini lantaran bisa mengembalikan formulir pendaftaran penjaringan dari PSI.

Selanjutnya, seluruh berkas akan diverifikasi oleh PSI Banten dan DPP PSI.

"Bersyukur, Bro Benyamin dan Bro Pilar bisa mengembalikan berkas ini. Nantinya ini akan divalidasi dan verifikasi oleh tim Bappilu PSI Banten dan DPP PSI. Semoga tidak ada hambatan, sekitar Agustus tuntas rekomendasi ini. Sepenuhnya dikeluarkan oleh DPP PSI," terangnya.

BANTEN
Tahun Ajaran Baru, SMA-SMK Swasta di Banten Gratis untuk Siswa Kelas 10

Tahun Ajaran Baru, SMA-SMK Swasta di Banten Gratis untuk Siswa Kelas 10

Jumat, 2 Mei 2025 | 12:11

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten resmi menggratiskan biaya sekolah bagi siswa baru kelas 10 di SMA, SMK, dan Sekolah Khusus (SKh) swasta mulai tahun ajaran baru mendatang.

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

WISATA
Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Kamis, 1 Mei 2025 | 21:07

Berdasarkan informasi, tradisi tahunan ini akan diikuti 1.750 warga suku Baduy mulai Jumat, 2 Mei 2025, hingga Sabtu, 3 Mei 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill