Connect With Us

Polisi Pastikan Ledakan di Gedung Farmasi Pondok Aren Bukan Bom, 9 Saksi Diperiksa

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 9 Oktober 2025 | 12:16

Ledakan terjadi di sebuah gedung farmasi di Pondok Pucung, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangsel, Rabu 8 Oktober 2025, malam. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Polres Tangerang Selatan (Tangsel) memastikan ledakan yang terjadi di gedung farmasi milik PT Nucleus, Pondok Aren, bukan terkait bom atau bahan peledak. 

Kapolres Tangsel AKBP Victor D. H. Inkiwirang menjelaskan ledakan tersebut terjadi pada Rabu 8 Oktober 2025, pukul 20.30 WIB. Gegana Jibom Polda Metro Jaya telah turun melakukan pemeriksaan dan sterilisasi terhadap tempat kejadian perkara.

"Hasilnya setelah kami melakukan pemeriksaan dan sterilisasi TKP tidak ditemukan adanya bom atau residu bahan peledak di tempat kejadian perkara," jelasnya, Kamis 9 Oktober 2025.

Victor mengungkap, PT Nucleus adalah perusahaan yang bergerak di bidang farmasi. Di dalam gedung tersebut terdapat kantor dan tempat produksi obat-obatan.

Ia merinci, gedung milik PT Nucleus terdiri dari 4,5 lantai. Dalam peristiwa ledakan ini, tidak ada korban jiwa maupun luka, meskipun bangunan samping gedung turut terdampak.

Menurutnya, hingga saat ini sudah dilakukan pemeriksaan kepada sembilan orang saksi. Kemudian, penyelidikan penyebab ledakan ini akan melibatkan ahli dari tim Pusat Laboratorium Forensik Bareskrim Polri.

"Kalau nanti hasil pemeriksaan dari Puslabfor Bareskrim Polri kita akan melakukan pemeriksaan, kita akan sampaikan," ungkap AKBP Victor.

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Bakal Segel SPBU yang Tidak Sesuai Takaran saat Diuji Tera

Pemkot Tangerang Bakal Segel SPBU yang Tidak Sesuai Takaran saat Diuji Tera

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:14

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM (Disperindagkop UKM) melakukan pengujian alat ukur, takar, timbang, dan perlengkapannya di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU)

TANGSEL
IPM Tangsel Capai 84,81, Angka Pengangguran Turun Jadi 5,09 Persen

IPM Tangsel Capai 84,81, Angka Pengangguran Turun Jadi 5,09 Persen

Senin, 26 Januari 2026 | 19:04

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) mencatatkan kenaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) menjadi 84,81 per Januari 2026.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill