Connect With Us

Nurlena Menyesali Perbuatannya ke Anak Tiri

| Jumat, 30 November 2012 | 15:23

Nurlena, 26, ibu tiri yang diduga menganiaya puterinya saat ditemui di Mapolresta Kabupaten Tangerang. (tangerangnews / rangga)

 
Reporter : Kun Athira

TANGERANG
-Nurlena, 26, ibu tiri yang diduga menganiaya puterinya bernama Aini Junistisia,4,  hingga tewas mengaku menyesal telah menganiaya anak tirinya hingga tewas. Dia pun menangis kencang saat wartawan meminta kebenaran tuduhan tersebut. Namun, dia mengaku perbuatan itu dilakukan karena korban terlampau nakal.
“Saya sudah berkali-kali memberikan peringatan kepada Aini, tetapi tidak pernah dituruti. Akhirnya saya bersikap lebih keras dengan melakukan pemukulan sejak dua bulan yang lalu. Anaknya bandel dan suka berantem sama Lia ,8, kakaknya,” kata Nurlena sambil terisak, di Mapolresta Kabupaten Tangerang, Jumat (30/11).
 
Yang menjengkelkan tersangka, lanjut Nurlena, pertikaian antara kedua anak tirinya itu kerap terjadi karena hal-hal sepele. Peringatan dengan kata-kata dan ancaman, sudah tidak mempan untuk kedua putri tirinya.
 
“Soal makan-minum, mandi, berantem. Kalau jajan juga suka berantem, lama-lama pukul-pukulan. Saya kesal, sudah dibilangin baik-baik pakai mulut enggak ngerti juga,” ujarnya.
 
Penyesalan lebih dalam diutarakan bahwa ia tahu akibat penganiayaan yang dilakukannya menyebabkan Aini telah menghembuskan nafas terakhir. “Kalau tahu begini, saya tidak akan kerasin dia,” sesalnya.
 
 
  
KAB. TANGERANG
Dipecat Gegara Bolos Berbulan-bulan, 2 ASN Kabupaten Tangerang Masih Terima Gaji

Dipecat Gegara Bolos Berbulan-bulan, 2 ASN Kabupaten Tangerang Masih Terima Gaji

Sabtu, 8 November 2025 | 21:40

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPKSDM) Kabupaten Tangerang menyampaikan bahwa dua aparatur sipil negara (ASN) yang tengah menjalani proses pemberhentian masih tetap menerima gaji sampai keputusan resmi pemecatan dikeluarkan.

TEKNO
Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Rabu, 5 November 2025 | 17:36

Redmi kembali menarik perhatian pasar smartphone melalui peluncuran Redmi 15C. Ponsel ini diklaim menghadirkan keseimbangan antara harga terjangkau dan spesifikasi mumpuni untuk kebutuhan harian.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

WISATA
Taman Rasa Gading Serpong, Surga Kuliner Spot Nongkrong Pecinta Makan Enak

Taman Rasa Gading Serpong, Surga Kuliner Spot Nongkrong Pecinta Makan Enak

Jumat, 7 November 2025 | 20:19

Gading Serpong punya destinasi kuliner baru yang siap menggoyang lidah para pecinta makan enak. Nama tempatnya Taman Rasa.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill