Connect With Us

Pemilu 2024, Google Doodle Tampilkan Gambar Kotak Suara

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 14 Februari 2024 | 10:29

Google Doodle tampilkan kotak suara dalam rangka Pemilu 2024 (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Google Doodle turut menyemarakkan pesta demokrasi di Indonesia pada Rabu, 14 Februari 2024.

Pada Google Doodle edisi ini, Google menampilkan gambar kotak suara yang melambangkan sebagai Pemilihan Umum (Pemilu) di Indonesia.

"Doodle Pemilihan Umum Nasional Indonesia 2024 diluncurkan," tulis Google dalam laman resminya.

Doodle tersebut berupa gambar kotak suara berwarna abu-abu, yang berada di depan menutupi huruf "oo" pada tulisan Google. 

Tampak juga bendera nasional Indonesia, Merah Putih terpasang di kotak suara tersebut.

Sementara itu, kotak suara terlihat tengah diisi oleh surat suara sebagai penanda berlangsungnya Pemilihan Umum 2024.

Saat diklik, gambar Doodle itu pun akan mengarahkan pengguna kepada berita-berita dan artikel seputar Pemilu 2024.

Sebagai informasi, Google memang kerap menampilkan Doodle saat ada peristiwa tertentu. Dalam laman resminya, Google menyebut tradisi ini telah berlangsung sejak 25 tahun silam, tepatnya pada 30 Agustus 1998.

"Doodle pertama adalah pesan sederhana "sedang tidak berada di kantor," tetapi dalam 25 tahun terakhir, Doodle telah berkembang menjadi fenomena global yang merayakan pahlawan, peristiwa, budaya, tempat, dan banyak lagi," kata Google.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

KAB. TANGERANG
Musim Pancaroba, Warga Tangerang Diimbau Waspadai Penularan Virus Super Flu

Musim Pancaroba, Warga Tangerang Diimbau Waspadai Penularan Virus Super Flu

Kamis, 15 Januari 2026 | 17:05

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang belum menemukan penularan kasus penyakit Super Flu di daerahnya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill