Connect With Us

Tips Agar Liburan Lebih Hemat

Denny Bagus Irawan | Jumat, 29 April 2016 | 15:42

Ilustrasi hemat (Shutterstock / TangerangNews.com)

TANGERANG – Berlibur dengan dana terbatas punya tantangannya sendiri. Anda ditantang mengefektifkan pengeluaran agar liburan berjalan lancar.

Tips-tips berikut bisa memuluskan jalan Anda agar bisa liburan dengan hemat, namun tetap nyaman.

1. Persiapkan tiket jauh-jauh hari

Transportasi bisa menjadi porsi terbesar pengeluaran. Untuk mengefektifkannya, Anda perlu merencanakan liburanmu sejak jauh-jauh hari.

Setidaknya dengan membeli tiket jauh hari sebelum keberangkatan, Anda bisa mendapatkan harga dari seat termurah. Baik jika Anda pergi dengan pesawat, atau dengan kereta api.

2. Hindari tanggal merah atau musim liburan

Siapapun menunggu tanggal merah untuk bisa liburan. Semua tempat wisata, hingga tempat transit seperti bandara dan stasiun akan penuh oleh wisatawan.

Biasanya, harga-harga hotel, tiket, hingga makanan bisa melambung tinggi saat sedang tanggal merah. Secara umum, di Indonesia musim liburan ada di pertengahan tahun sekitar bulan Mei hingga Juni, dan bulan Desember.

Beberapa tanggal di bulan-bulan tersebut masih cukup aman bagi Anda bepergian hemat. Hanya saja, Anda bisa menghindari tanggal-tanggal merah di bulan tersebut untuk mencegah membludaknya wisatawan.

3. Datang ke stasiun atau bandara tepat waktu

Nggak mau kan ketinggalan pesawat atau kereta? Meski biasanya kemungkinannya kecil, namun apapun bisa terjadi dalam perjalanan menuju bandara atau stasiun.

Jangan sampai liburan Anda terhambat karena ketinggalan pesawat atau kereta. Beberapa wisatawan yang pernah mengalami kejadian ini terpaksa mengurungkan niat liburan mereka, atau membeli kembali tiket agar bisa tetap liburan.

Otomatis akan ada budget tambahan yang harus Anda keluarkan jika kamu terpaksa harus membeli tiket lagi. Jadi, atur waktu Anda sebaik-baiknya. Agar semuanya aman, setidaknya Anda harus tiba minimal 1 jam sebelum keberangkatan.

4. Gabung di komunitas backpacker

Mengikuti komunitas bisa menambah pengetahuan tentang dunia traveling. Akan banyak sekali pengalaman dan cerita orang lain yang bisa jadi ajang pembelajaran untuk mempersiapkan liburan yang lebih baik.

Selain bikin wawasan bertambah, Anda juga bisa dapat banyak teman baru dari komunitas ini. Siapa tahu kan Anda bisa dapat teman yang bisa diajak backpacker-an bareng?

Baca selengkapnya : Tips Agar Liburan Lebih Hemat

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

NASIONAL
PLN Dorong Integritas Pasar Karbon Indonesia dalam Forum COP30 di Brasil

PLN Dorong Integritas Pasar Karbon Indonesia dalam Forum COP30 di Brasil

Rabu, 19 November 2025 | 17:59

PT PLN (Persero) turut mengambil peran dalam pengembangan pasar karbon Indonesia yang terhubung dengan standar internasional melalui diskusi panel bertajuk Scalling-Up Carbon Markets Opportunities for Global Collaboration

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill