Connect With Us

Habis Antar ke Bandara Soetta, Sopir ini Nekat Jual Mobil Majikan

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 28 April 2016 | 12:00

10 orang terduga WNI yang akan bergabung dengan ISIS diamankan di Polres Bandara Soekarno-Hatta. (Raden Bagus Irawan / TangerangNews.com)

 

TANGERANG-Seorang sopir berinisial AK, 31, nekat mencuri mobil majikannya jenis Avanza dengan nomor polisi  B-1065-ZUG. Pelaku pun menjual mobil tersebut kepada penadah seharga Rp 127 juta.

 

Kasubag Humas Polres Bandara Soekarno-Hatta,  AKP Endang Sutrisna mengatakan, Awal mula kejadian, korban yang juga pemilik mobil tersebut Romiadi alias Edi menyuruh AK menjemput istrinya di Rumpin Kabupaten Bogor ke Grogol Jakarta Barat. Itu dilakukan AK setelah menganta Edi ke Bandara Soekarno-Hatta.

 

“AK juga tidak bisa dihubungi dan berhari-hari tidak pulang. Karena pososi majikan sedang di bandara,  akhirnya korban melapor ke Polres Bandara Soekarno-Hatta," kata Sutrisna, Kamis (28/4/2016).

 

Setelah mendapatkan laporan itu, tim penyelidik di bawah pimpinan Kanit III Iptu Dian dan Tim Resmob Polres Bandara Soetta melacak pelaku hingga ke daerah asalnya di Cimahi Jawa Barat. Akhirnya pelaku berhasil diamankan Padalarang Bandung.

 

“Dari sinilah terungkap kalau AK menjualnya ke tersangka KH, 50, seorang guru PNS di Sumedang, Jawa Barat,” katanya. Transaksi itu melalui perantara E. Kedua tersangka lain pun berhasil ditangkap di rumah masing-masing.  Selanjutnya barang barang bukti dan ketiga tersangka diamankan di Polres Bandara Soekarno-Hatta.

 

BANDARA
Polisi Tangkap 11 Penyalur Pekerja Migran Ilegal di Bandara Soetta, Korbannya 340 Orang

Polisi Tangkap 11 Penyalur Pekerja Migran Ilegal di Bandara Soetta, Korbannya 340 Orang

Kamis, 3 Juli 2025 | 19:52

Polisi Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) mengamankan 11 orang tersangka dugaan kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), yang menyalurkan pekerja migran Indonesia secara non prosedural atau ilegal.

OPINI
Menggugat "Gampang" di Tangerang Antara Kewajiban dan Ilusi Prestasi

Menggugat "Gampang" di Tangerang Antara Kewajiban dan Ilusi Prestasi

Jumat, 4 Juli 2025 | 19:32

Pemerintah Kota Tangerang secara gencar menggaungkan trilogi programnya: Gampang Sembako, Gampang Kerja, dan Gampang Sekolah. Narasi "kemudahan" ini, pada pandangan pertama, mungkin tampak sebagai cerminan kepedulian dan inovasi pemerintah daerah

TANGSEL
Gudang Repacking Makanan Kedaluwarsa di Serpong Digerebek Polisi, 5 Ditangkap Termasuk Oknum Satpol PP Tangsel

Gudang Repacking Makanan Kedaluwarsa di Serpong Digerebek Polisi, 5 Ditangkap Termasuk Oknum Satpol PP Tangsel

Sabtu, 5 Juli 2025 | 18:11

Warga digegerkan penggrebekan sebuah gudang penampungan barang-barang kedaluwarsa yang diduga akan dikemas kembali (repacking) menjadi produk baru di Jalan Raya Viktor BSD, Buaran, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

BISNIS
138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

Jumat, 4 Juli 2025 | 12:22

Del Monte Foods, perusahaan makanan kaleng asal Amerika Serikat yang telah berdiri selama 138 tahun, resmi mengajukan kebangkrutan. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill