Connect With Us

Bandara Soetta Aktifkan Terminal 1B untuk Antisipasi Lonjakan Pemudik

Tim TangerangNews.com | Selasa, 19 April 2022 | 21:09

Ilustrasi - Suasana kepadatan penumpang di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang. (@TangerangNews / Wartakota)

TANGERANGNEWS.com-Kenaikan jumlah penumpang pesawat di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang saat ini mulai terasa. Guna mengantisipasi lonjakan penumpang di mudik Lebaran 2022, PT Angkasa Pura II siap mengoperasikan Terminal 1B Bandara Soetta.

“Selama 10 hari terakhir bulan Maret 2022, jumlah penumpang itu di atas 10.000 orang terus. Artinya sudah menunjukkan peningkatan,” kata Senior Manager of Branch Communication and Legal Bandara Soekarno Hatta, Holik Muardi  di Tangerang, Selasa 19 April 2022, seperti dikutip dari iNews.

Holik mengatakan, apabila nanti ada indikasi kenaikan penumpang di atas 150.000 dalam waktu lama dan konstan maka pihaknya mempersiapkan Terminal 1B untuk dioperasikan. 

Menurut dia, untuk pengaktifan ini Angkasa Pura II masih harus memperhatikan tren dan threshold (ambang batas) yang harus dipenuhi terlebih dulu.

Saat ini, Holik mengungkapkan Angkasa Pura II sudah mulai menyiapkan Terminal 1B dengan terus mengamati data arus mudik Lebaran.

“Kami siap, kami terus mengamati data arus mudik itu, trennya itu di mana titik kritikalnya. Dan menurut kami (kenaikan penumpang) itu ditanggal 28, 29, dan 30 (April 2022),” terang Holik.

Sementara itu sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengimbau para pemudik untuk berangkat lebih awal untuk menghindari puncak arus mudik Idul Fitri 1433 H yang diperkirakan pada 28, 29, dan 30 April 2022.

BANTEN
BMKG ‘Ramal’ Malam Tahun Baru 2026 di Tangerang Diguyur Hujan Lebat

BMKG ‘Ramal’ Malam Tahun Baru 2026 di Tangerang Diguyur Hujan Lebat

Rabu, 31 Desember 2025 | 11:43

Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah II memperingatkan potensi cuaca ekstrem yang berpeluang terjadi di wilayah Banten hingga 3 Januari 2026.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill