Connect With Us

Penumpang Pesawat Curi Ponsel Karyawan Lion Air di Bandara Soetta

| Kamis, 20 Januari 2011 | 16:44

Penumpukan penumpukan Bandara Internasional Soekarno-Hatta. (tangerangnews / dira)

 
TANGERANGNEWS-Seorang penumpang pesawat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta tertangkap tangan mencuri telepon genggam seorang karyawan Lion Air. Pencurian itu dilakukan di ruang X-Ray Terminal 1A Bandara Soekarno-Hatta.

Korban bernama A Hernang Ario Seto (18) warga Perum Korpri No 134 RT 03/03 Kelurahan Sucen Juru Tengah, Purworejo. Hernang yang karyawan Lion Air ini berencana ke Surabaya. Pelaku, yang juga penumpang Teguh Kartono (42) merupakan warga Jalan A Sangaji No 2, Petojo Utara, Jakarta Pusat.

Peristiwa itu terjadi saat korban memasuki area check in Bandara Cengkareng, pada Rabu (19/1/2011) kemarin sekitar  pukul 20.45 WIB. Hernang pun melalui pintu pemeriksaan X-Ray dan meletakkan HP di meja sebelah kiri X-Ray. Usai barang bawaan Hernang melalui screening, Hernang pun mengambil tasnya dan langsung pergi.

Setelah 3 menit Hernang baru sadar bahwa HP-nya tertinggal dan segera kembali ke tempat X-Ray itu. Namun dia terkejut karena HP miliknya sudah raib. Hernang bersama saksi melihat rekaman CCTV dan terlihat pelaku mengambil HP milik korban.

Hernang bersama saksi menemukan Teguh, si pelaku yang hendak menuju ruang Gate 2. Setelah diamankan dan dilakukan pemeriksanaan isi tas Teguh ditemukan HP Blackberry 8310 warna hitam milik Hernang.

"Iya benar, pelaku kini sudah kami tahan," ujar Kasat Reskrim Polres Bandara Soekarno-Hatta Kompol Karimudin Ritonga saat dihubungi Kamis (20/1/2011). (DIRA DERBY)

KOTA TANGERANG
3 Predator Anak Panti Asuhan di Tangerang Dituntut 19 Tahun Penjara

3 Predator Anak Panti Asuhan di Tangerang Dituntut 19 Tahun Penjara

Selasa, 1 Juli 2025 | 01:09

Tiga terdakwa predator seks anak panti di Panti Asuhan Darussalam Annur, Kunciran, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang dituntut 19 tahun penjara denda senilai Rp4 miliar subsider enam bulan kurungan

SPORT
Gelandang Persita Rifky Dwi Septiawan Dipinjamkan ke PSM Makassar untuk Liga 1 Musim 2025/2026

Gelandang Persita Rifky Dwi Septiawan Dipinjamkan ke PSM Makassar untuk Liga 1 Musim 2025/2026

Rabu, 25 Juni 2025 | 11:07

Gelandang Persita Tangerang Rifky Dwi Septiawan resmi bergabung dengan PSM Makassar dengan status pinjaman untuk kompetisi Liga 1 musim 2025/2026.

WISATA
Hampton Square Hadirkan Menu Legendaris Kuliner Glodok Pancoran, Puaskan Lidah Para Foodies

Hampton Square Hadirkan Menu Legendaris Kuliner Glodok Pancoran, Puaskan Lidah Para Foodies

Kamis, 26 Juni 2025 | 09:54

Pecinta kuliner siap-siap dimanjakan lidahnya. Sejak 25 Juni hingga 6 Juli 2025, Hampton Square Gading Serpong disulap jadi surga makanan lewat Festival Kuliner Glodok Pancoran.

OPINI
Kemiskinan Ekstrem: Pelanggaran HAM yang Terabaikan

Kemiskinan Ekstrem: Pelanggaran HAM yang Terabaikan

Senin, 30 Juni 2025 | 15:57

Dalam banyak laporan pembangunan, kemiskinan sering digambarkan melalui statistik: angka pengangguran, persentase penduduk miskin, dan garis kemiskinan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill