Connect With Us

Anggota DPRD Cilegon Periode 2019-2024 Dilantik

Muhamad Ikbal | Rabu, 4 September 2019 | 13:07

Pelantikan para anggota DPRD Cilegon terpilih periode 2019-2024. (TangerangNews/2019 / Mochamad Iqbal)

 

TANGERANGNEWS.com - Sebanyak 40 anggota DPRD Cilegon periode 2019-2024 dilantik. Pelantikan dihadiri semua anggota dewan terpilih.

Namun, pelantikan melalui Rapat Paripurna tersebut tidak dihadiri oleh 15 anggota DPRD periode 2014-2019. Mereka yang tidak hadir anggota dewan yang tidak terpilih dalam Pileg 2019 kemarin.

"Pada saudara-saudara yang duduk di DPRD Cilegon periode 2019-2024 kami mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas. Kami yakin saudara-saudara bisa berbuat yang lebih baik untuk masyarakat Cilegon," kata Ketua DPRD Cilegon Fakih Usman dalam Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah/Janji Anggota DPRD Cilegon Masa Jabatan 2019-2024.

DPRD Cilegon mendapat penambahan kursi dari sebelumnya 35 menjadi 40 kursi. Partai Golkar mendapat jumlah kursi terbanyak yakni 10 kursi. Kursi terbanyak kedua diraih oleh Partai Gerindra yang menguasai 6 kursi. 10 parpol berhasil lolos dan mendapat kursi di DPRD Cilegon 

"Alhamdulillah Pemilu 2019 telah dilaksanakan dan telah berlangsung dengan tertib aman dan lancar ini menandakan bahwa masyarakat sudah dewasa dalam berpolitik," ujarnya.

Baca Juga :

Berikut perolehan kursi partai politik di DPRD Cilegon:

1. Golkar: 10 kursi

2. Gerindra: 6 kursi

3. PKS: 4 kursi

4. PAN: 4 kursi

5. PDIP: 4 kursi

6. Berkarya: 4 kursi

7. Nasdem: 3 kursi

8. PPP: 3 kursi

9. Demokrat: 2 kursi

10. PKB: 1 kursi

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

NASIONAL
KUHAP Baru Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Guru Besar UI Nilai Supremasi Negara Terlalu Dominan

KUHAP Baru Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Guru Besar UI Nilai Supremasi Negara Terlalu Dominan

Jumat, 2 Januari 2026 | 12:26

Guru besar Fakultas Hukum Universitas Indonesia (UI) Sulistyowati Irianto mengkritisi pengesahan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) serta pemberlakuan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) yang akan efektif mulai Januari 2026

KAB. TANGERANG
Nyawa Dibayar Nyawa, Keluarga Korban Pembunuhan di Jambe Minta Pelaku Guru Ngaji Dihukum Mati

Nyawa Dibayar Nyawa, Keluarga Korban Pembunuhan di Jambe Minta Pelaku Guru Ngaji Dihukum Mati

Jumat, 2 Januari 2026 | 17:52

Suasana duka masih menyelimuti keluarga besar Abdul Aziz, 19, remaja yang tewas secara tragis di tangan Abdul Mugni, 23, temannya yang berprofesi sebagai guru ngaji.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill