Connect With Us

Gatot & Turidi Jadi Pimpinan DPRD Kota Tangerang Sementara

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 2 September 2019 | 15:20

Gatot Wibowo dan Turidi Susanto terpilih menjadi ketua dan wakil DPRD Kota Tangerang sementara. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Sebanyak 50 anggota DPRD Kota Tangerang terpilih periode 2019-2024 resmi dilantik sesuai keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) melalui penetapan KPU.

Gatot Wibowo pun ditunjuk menjadi Ketua DPRD Kota Tangerang sementara. Sedangkan jabatan Wakil Ketua diemban Turidi Susanto.

Gatot merupakan Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang. Sedangkan Turidi Sekretaris DPC Partai Gerindra Kota Tangerang.

Kedua partainya menjadi pemenang dalam kontestasi pemilu di Kota Tangerang. PDI Perjuangan memperoleh kursi terbanyak di DPRD Kota Tangerang, yaitu 10 kursi. Disusul Partai Gerindra yang memperoleh 8 kursi.

Partai perolehan kursi terbanyak lainnya yaitu PKS dengan perolehan 6 kursi dan Partai Golkar 6 kursi.

BACA JUGA:

Sehingga secara otomatis, jabatan ketua dan wakil ketua bakal diemban oleh empat perwakilan partai pemenang tersebut.

"Hari ini kita betul-betul menjadi wakil rakyat Kota Tangerang. Tinggal agenda-agenda yang sudah menanti ini harus kita selesaikan," ujar Gatot.

Gatot mengatakan, tahapan pertama yang akan dilakukan adalah menggelar rapat dengan fraksi-fraksi untuk menentukan pimpinan DPRD definitif.

"Kami secepatnya akan kordinasi dan rapat karena kita harus segera mengantarkan pimpinan definitif agar agenda-agenda yang lain tidak terkendala," kata Gatot.

Menurutnya, pimpinan DPRD definitif harus segera dibentuk secepatnya. Gatot menargetkan proses pembentukan pimpinan DPRD definitif sebulan mendatang.

"Saya sih berharap secepat mungkin. Ya, mudah-mudahan tidak sampai sebulan pimpinan definitif ditetapkan," ucapnya.(RAZ/RGI)

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

PROPERTI
Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Cuma 300 Jutaan! Hunian Modern Gaya Beverly Hills Hadir di Park Serpong

Kamis, 8 Januari 2026 | 15:19

Siapa bilang hunian mewah dengan sentuhan ala Beverly Hills harus mahal? LippoLand baru saja membuat gebrakan dengan meluncurkan Wonder Collection, koleksi hunian terbaru di kawasan primadona Park Serpong Tangerang

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill