Connect With Us

Mardiono Diusung Maju Caketum PPP pada Muktamar 2020

Mohamad Romli | Rabu, 11 Desember 2019 | 15:23

Ketua DPW PPP Banten, Agus Setiawan saat memberikan keterangan kepada wartawan. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-DPW PPP Banten mengusung wakil ketua umum PPP, Mardiono maju sebagai calon ketua umum pada Muktamar yang akan diselenggarakan pada Februari 2020. Mardiono merupakan mantan ketua DPW PPP sekaligus pengusaha.

Ketua DPW PPP Banten, Agus Setiawan mengatakan, Mardiono diusung lantaran punya kapasitas dan layak menjadi ketua umum. Saat ini, PPP masih dijabat oleh pelaksana tugas pasca Romahurmuziy tersangkut kasus korupsi.

"Kita ingin mengusulkan kader terbaik DPW PPP Banten, putra Cilegon Pak Haji Muhammad Mardiono sebagai calon ketua umum," kata Agus kepada wartawan di Cilegon, Rabu (11/12/2019).

BACA JUGA:

Agus mengaku ingin ada kader internal dari DPW PPP Banten untuk bisa berkiprah di kancah nasional meski saat ini Mardiono menjabat sebagai wakil ketua umum. 

"Banyak (caketum) bisa 4-5 calon, kita fokus ke kader internal bukannya kita tidak menghargai kader eksternal (PPP Banten)," kata dia.

Selain politisi, Mardiono dikenal sebagai pengusaha di Banten. Di Cilegon, Mardiono merupakan bos PT Buana Centra Swakarsa (BCS) Logistic. BCS merupakan perusahaan di bidang jasa logistic. Selain itu, ia juga diketahui sebagai pemilik hotel bintang 4 di Kota Serang.(MRI/RGI)

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

KAB. TANGERANG
Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:04

Beredar sebuah video yang memperlihatkan komplotan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) yang menodongkan senjata api (senpi) di sebuah toko baju di Jalan Raya STPI, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang pada Jumat 9 Januari 2026 pukul 15.00 WIB.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill