Connect With Us

Polisi Luncurkan Aplikasi Pendekar Banten, Ini Fungsinya

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 12 November 2021 | 19:45

Tampilan aplikasi berbasis android Pendekar Banten. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Polda Banten telah meluncurkan aplikasi berbasis android Pendekar Banten. Aplikasi ini merupakan terobosan kreatif guna meningkatkan pelayanan pengamanan objek vital di Provinsi Banten.

Diluncurkan oleh Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto di Hotel Royale Krakatau, Cilegon, pada Selasa 9 November 2021 lalu, aplikasi tersebut kini dapat diunduh melalui Google Play Store.

Tampilan aplikasi berbasis android Pendekar Banten.

“Caranya masuk ke aplikasi Play Store ketik Pendekar Banten, kemudian unduh. Setelah terunduh, login dengan memberi izin untuk akses lokasi, akses sambungan telepon dan akses penyimpanan sehingga aplikasi tersebut bisa digunakan,” kata  Direktur Pengamanan Objek Vital (Dirpamobvit) Polda Banten Kombes Pol Edi Sumardi, seperti dilansir dari Humas Polri, Jumat 12 November 2021.

Dalam aplikasi Pendekar Banten, terdapat sejumlah fitur seperti highlight berita, list objek wisata, perusahaan, layanan pengamanan serta rumah sakit yang ada di Provinsi Banten.

Tampilan aplikasi berbasis android Pendekar Banten.

“Aplikasi ini bisa memudahkan perusahaan untuk mengajukan permohonan kerjasama pengamanan, layanan sosialisasi pengamanan dan bagaimana menjadi mitra Pamobvit,”ujar Edi Sumardi.

Aplikasi Pendekar Banten juga didukung fitur emergency call 110 yang tersambung ke call center 110 Polsek, Polres dan Polda Banten. Fitur ini memudahkan penggunanya untuk membuat laporan yang membutuhkan kehadiran kepolisian.

Tak hanya itu, aplikasi ini didukung dua bahasa yaitu bahasa Indonesia dan Inggris, sehingga memudahkan warga negara asing yang sedang berada di wilayah Polda Banten untuk mengakses aplikasi pendekar.

Tampilan aplikasi berbasis android Pendekar Banten.

“Ditpamobvit Polda Banten juga telah menunjuk anggotanya sebagai operator yang siap memberikan pelayanan optimal bagi pengguna aplikasi,” tutur Edi Sumardi.

Diharapkan adanya aplikasi ini, Ditpamobvit Polda Banten dapat meningkatkan pelayanan baik dalam pemberian informasi, manajemen data, dan kemitraan serta pelaporan masyarakat mengenai objek Vital diseluruh wilayah hukum Polda Banten.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill