Connect With Us

Pantau Titik Rawan Keamanan, Polisi Patroli Sepanjang Tol Tangerang–Merak

Tim TangerangNews.com | Selasa, 30 November 2021 | 16:15

Dirpamobvit Polda Banten Kombes Edy Sumardi. (@TangerangNews / TribunBanten)

TANGERANGNEWS.com-Personel Ditpamobvit Polda Banten menggelar patroli di sepanjang jalan tol milik PT Marga Mandala Sakti (MMS) Infra Road Tol Tangerang-Merak. 

Dirpamobvit Polda Banten Kombes Edy Sumardi, Selasa 30 November 2021, mengatakan patroli tersebut dilakukan untuk memantau titik-titik rawan keamanan di sepanjang jalan tol tersebut.

Patroli tersebut dipimpin langsung oleh Iptu Kiki Gunawan serta didampingi personel Ditpamobvit Polda Banten, personel Ditsamapta Polda Banten, dan security perusahaan pada Senin malam 29 November 2021. 

“Patroli ini dilakukan guna memberikan keamanan dan kenyamanan bagi seluruh pengguna jalan tol,” ujar Edy.

Selain melakukan patroli, sambung Edy, personel Ditpamobvit Polda Banten juga memberikan imbauan Kamtibmas dan protokol kesehatan kepada seluruh pengguna jalan tol Tangerang-Merak.

“Kita imbau seluruh pengguna jalan tol yang berada di rest area agar selalu mematuhi rambu-rambu lalul intas dan juga kita ingatkan agar beristirahat di rest area jika mengantuk. Kita juga ingatkan agar selalu mematuhi protokol kesehatan supaya terhindar dari penularan Covid-19,” tuturnya.

Edy berharap dengan dilakukannya patroli di sepanjang jalan tol Tangerang-Merak tersebut dapat memberikan jaminan keamanan dan kelancaran bagi pengguna jalan tol baik ketika berada di jalan maupun di tempat istirahat.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill