Connect With Us

Buron Spesialis Pencurian HP Jadi Kuli Panggul di Pasar Serpong Tangsel 

Tim TangerangNews.com | Selasa, 15 Februari 2022 | 09:36

Aparat Polsek Pamarayan Polres Serang berhasil meringkus pencuri spesialis handphone yang bersembunyi di Serpong, Tangsel. (@TangerangNews / Bidhumas Polda Banten)

TANGERANGNEWS.com–Seorang maling yang biasa mencuri handphone berinisial KS, 36, diciduk aparat Unit Reskrim Polsek Pamarayan, Serang, Banten di tempat persembunyiannya di daerah Tangerang Selatan.

Daftar Pencarian Orang (DPO) spesialis pencurian handphone ini selama menjadi buron bersembunyi di wilayah Tangsel dan menghidupi dirinya dengan menjadi kuli panggul di Pasar Serpong.

Kapolsek Pamarayan AKP Mulyadi mengatakan,  KS ditangkap di rumahnya di Kecamatan Tunjung Teja Kabupaten Serang pada Sabtu 12 Februari 2022 malam. 

“Sudah lima kali mencuri handphone dan modusnya masuk rumah warga dengan cara mencongkel daun jendela menggunakan obeng,” kata Mulyadi .

Ia menyebutkan korban terakhir KS yang menjadi sasaran kejahatan yaitu Sukria, 60, warga Kampung Cayur, Desa Kampung Baru, Kecamatan Pamarayan, Kabupaten Serang.

“Dari rumah korban Sukria, tersangka mengambil dua unit handphone yang disimpan di ruang keluarga. Dari hasil penyelidikan, petugas mencurigai tersangka sebagai pelakunya,” ungkap Mulyadi.

Mulyadi  mengatakan, personel Unit Reskrim berusaha untuk menangkap, namun pelaku tidak berada di rumahnya. “Selama menjadi DPO, tersangka sembunyi di Tangerang Selatan dan menjadi kuli panggul di Pasar Serpong untuk menghidupi dirinya,” terangnya. 

Tersangka akhirnya berhasil diringkus personel Unit Reskrim Polsek Pamarayan yang dipimpin Bripka Rizal di rumahnya. “Tersangka mengakui perbuatanya dengan alasan untuk memenuhi kebutuhan hidup,” ujar Mulyadi.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

KAB. TANGERANG
Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:04

Beredar sebuah video yang memperlihatkan komplotan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) yang menodongkan senjata api (senpi) di sebuah toko baju di Jalan Raya STPI, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang pada Jumat 9 Januari 2026 pukul 15.00 WIB.

TEKNO
Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Jumat, 9 Januari 2026 | 15:33

Kehilangan barang, hewan peliharaan, hingga anggota keluarga kini tak lagi harus dihadapi sendirian.

KOTA TANGERANG
Anak Disuapi Negara, Orang Tua Dibiarkan Tak Berdaya

Anak Disuapi Negara, Orang Tua Dibiarkan Tak Berdaya

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:39

Seorang anak duduk rapi di bangku sekolah, membuka kotak makan yang disediakan negara. Ada nasi, lauk dan sayur. Ia kenyang hari itu bahkan bisa menyisihkan sedikit untuk di bawa pulang. Karena di rumah, ayahnya masih menganggur.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill