Connect With Us

Mobil Bak Bawa 72 Ekor Anjing Diamankan Polda Banten

Tim TangerangNews.com | Rabu, 13 April 2022 | 12:36

Personel Ditpolairud Polda Banten memeriksa mobil bak yang bermuatan 72 ekor anjing. (@TangerangNews / Bidhumas Polda Banten)

TANGERANGNEWS.com-Personel Ditpolairud Polda Banten melakukan pemeriksaan terhadap angkutan jenis mobil bak yang bermuatan 72 ekor anjing yang melaju dari wilayah Cianjur, Jawa Barat dengan tujuan Padang, Sumatera Barat.

Pengemudi mobil yang diperiksa pada Selasa 12 April 2022 tersebut diduga tidak memiliki surat izin dan surat karantina kesehatan hewan. “Benar, telah melakukan pemeriksaan, diduga kendaraan ini pengemudinya tidak memiliki surat perizinan,” ucap Kompol Lis Handaya dari Ditpolairud Polda Banten.

Ia menerangkan, pemeriksaan ini dilaksanakan di kantor Karantina Kesehatan Hewan dan Tumbuhan di Merak. 

Pemeriksaan ini kemudian diserahkan kepada penyidik kantor Karantina Kesehatan Hewan dan Tumbuhan Kelas II Banten untuk ditinjau lebih lanjut perkaranya.

“Tindakan pemeriksaan ini dilakukan untuk menghindari adanya jual beli hewan secara ilegal atau hewan-hewan yang digunakan untuk dikonsumsi,” ungkap Lis.

HIBURAN
Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Rabu, 5 November 2025 | 19:51

Mal Ciputra Tangerang mengubah atrium utamanya menjadi hutan prasejarah yang penuh petualangan melalui acara spektakuler bertajuk “Dino Kingdom".

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

WISATA
Australia Barat Kembangkan Wisata Ramah Muslim, Tarik Wisatawan dari Indonesia

Australia Barat Kembangkan Wisata Ramah Muslim, Tarik Wisatawan dari Indonesia

Kamis, 6 November 2025 | 13:51

Australia Barat berupaya memperluas jangkauan wisatanya dengan menonjolkan konsep ramah Muslim yang semakin diminati wisatawan global. Wilayah ini menawarkan pengalaman lengkap bagi pelancong beragama Islam yang ingin berlibur tanpa khawatir

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill