Connect With Us

Polda Banten Beri Peringatan Waspada Bencana Bagi Wisatawan Pantai Carita-Anyer

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 5 Mei 2022 | 16:35

Pantai Anyer Banten. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Polda Banten memberi peringatan waspada adanya potensi bencana bagi para wisatawan yang berlibur di Pantai Carita dan Pantai Anyer.

Hal itu berdasarkan informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) terkait potensi gelombang tinggi di beberapa perairan di Indonesia termasuk di wilayah Banten, pada Kamis 5 Mei hingga Jumat 6 Mei 2022.

"Kami mengingatkan kepada seluruh wisatawan bahwa berdasarkan informasi dari BMKG mengeluarkan peringatan potensi gelombang tinggi," ujar Kabid Humas Polda Banten Kombes Shinto Silitonga, seperti dilansir dari CNN Indonesia, Kamis 5 Mei 2022.

Berdasarkan perkiraan BMKG, ada potensi gelombang tinggi yang disebabkan oleh pola angin dengan kecepatan tinggi.

 

"Kecepatan angin tersebut bisa menyebabkan beberapa area perairan diprediksi mengalami gelombang tinggi, di antaranya di wilayah perairan Banten," ujarnya.

Selain itu, pihaknya juga mengingatkan soal status siaga Gunung Anak Krakatau yang juga perlu diwaspadai.

"Berdasarkan informasi tersebut, diimbau kepada wisatawan untuk mengutamakan keselamatan dalam berwisata dan tetap mematuhi protokol kesehatan," tuturnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

NASIONAL
Konsumsi Susu Masih Rendah, LamiPak Ajak Jurnalis Kawal Isu Gizi Lewat Anugerah Jurnalistik 2026

Konsumsi Susu Masih Rendah, LamiPak Ajak Jurnalis Kawal Isu Gizi Lewat Anugerah Jurnalistik 2026

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:45

PT Lami Packaging Indonesia (LamiPak Indonesia) menyosialisasikan pelaksanaan Anugerah Jurnalistik LamiPak (AJL) 2026 yang mengangkat tema “Satu Kotak Susu, Sejuta Harapan Mengawal Ketahanan Gizi Menuju Indonesia Emas 2045”.

KOTA TANGERANG
Ada Diskon PBB dan BPHTB Spesial HUT ke-33 Kota Tangerang, Berlaku Sampai 21 Maret

Ada Diskon PBB dan BPHTB Spesial HUT ke-33 Kota Tangerang, Berlaku Sampai 21 Maret

Selasa, 20 Januari 2026 | 18:52

Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Tangerang kembali meluncurkan program diskon dan pengurangan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) serta Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) bagi masyarakat.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill