Connect With Us

PLN Jaga Keandalan Listrik Selama Perhelatan Seba Baduy di Lebak Banten

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 21 Mei 2024 | 17:04

PLN Banten turut menjaga kelancaran acara Seba Baduy di Lebak, Banten, dengan memastikan keandalan listrik selama kegiatan berlangsung, 16 hingga 19 Mei 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Banten, melalui Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Banten Selatan, berhasil menyediakan pasokan listrik andal selama perhelatan Seba Baduy, yang berlangsung dari 16 hingga 19 Mei 2024 di Rangkasbitung, Lebak, Banten.

General Manager PLN UID Banten Abdul Mukhlis menjelaskan, selama kegiatan ini, PLN mendukung pasokan listrik dengan menerjunkan personel siaga serta menyediakan genset berkapasitas 30 kVA. 

Dikatakan Mukhlis, pihaknya juga memberikan layanan sambungan sementara untuk menjamin ketersediaan pasokan listrik yang andal. 

"Di sini kami menyediakan genset yang berfungsi untuk menambah pasokan daya di lokasi agar lebih mumpuni," ujarnya.

Seperti diketahui, Seba Baduy merupakan upacara tradisional tahunan masyarakat Baduy dan menjadi salah satu acara unggulan di Provinsi Banten yang termasuk dalam kharisma Event Nasional Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. 

Untuk itu, Abdul Mukhlis menegaskan, PLN berkomitmen menyediakan pasokan listrik andal agar acara sakral ini terselenggara dengan sukses.

Menurutnya, listrik yang andal tidak hanya mendukung kelancaran acara tetapi juga berperan dalam menggerakkan perekonomian masyarakat sekitar. 

Dengan pasokan listrik yang andal, acara dapat berlangsung sukses, yang pada gilirannya meningkatkan perekonomian lokal melalui kegiatan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan kunjungan wisatawan.

"Jika ekonomi masyarakat disekitar juga bergerak. Wisatawan di Rangkasbitung pun juga dapat meningkat," bebernya.

Mukhlis mengimbau agar masyarakat tidak ragu menggunakan listrik PLN dalam setiap kegiatan yang ingin diselenggarakan. Sebab, kata Mukhlis, PLN telah terbukti mampu mendukung berbagai kegiatan, sehingga para penyelenggara tidak perlu ragu untuk menghubungi PLN dalam mendukung kegiatannya.

"Kami selalu siap menjadi garda depan pasokan listrik andal di berbagai acara," pungkasnya.

TANGSEL
Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:06

Pasca didemo oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (BEM UMJ) terkait penangan sampah, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung angkat bicara.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

KOTA TANGERANG
Pendaftaran Dibuka 12 Januari, Ini Syarat Dapat Bansos Mahasiswa Rp6 Juta di Kota Tangerang

Pendaftaran Dibuka 12 Januari, Ini Syarat Dapat Bansos Mahasiswa Rp6 Juta di Kota Tangerang

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:27

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Sosial (Dinsos) resmi membuka Pendaftaran Bantuan Sosial (Bansos) Mahasiswa untuk Murni Tahun Anggaran 2027.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill