Connect With Us

Ajukan Pasang Baru Listrik Bisa dari Rumah Tanpa ke Kantor PLN, Begini Caranya

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 21 Mei 2025 | 15:52

Srikandi PLN Banten mengajak masyarakat menggunakan PLN Mobile. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten mengajak pelanggan untuk menggunakan layanan pasang baru listrik yang bisa diajukan hanya melalui aplikasi PLN Mobile, tanpa perlu datang ke kantor PLN.

General Manager PLN UID Banten Muhammad Joharifin mengatakan, kemudahan ini dirancang untuk mendekatkan layanan kelistrikan kepada masyarakat. 

"Sekarang pasang baru bisa dilakukan dimanapun, dari ponsel masing-masing. Prosesnya cepat, transparan, dan pelanggan bisa langsung pilih apakah ingin menggunakan listrik pascabayar atau prabayar," ujarnya.

Layanan digital ini memungkinkan pelanggan mengakses semua tahapan proses pasang baru secara online. Mulai dari pengisian formulir, pemilihan layanan listrik, hingga pembayaran, semuanya dapat dilakukan langsung dari gawai masing-masing.

Sebagai bentuk keamanan, pihak PLN mengimbau masyarakat untuk tidak melayani permintaan pembayaran tunai dari siapa pun yang mengatasnamakan PLN. 

"Semua proses pasang baru dilakukan secara resmi melalui PLN Mobile. Kami tegaskan bahwa tidak ada pembayaran tunai langsung kepada petugas PLN di lapangan. Gunakan aplikasi resmi untuk kenyamanan dan keamanan," tegas Joharifin.

Kemudahan ini juga dirasakan langsung oleh pelanggan PLN, salah satunya Anissa, warga Cipondoh, Kota Tangerang. Ia membagikan pengalamannya yang positif saat mengajukan sambungan listrik untuk rumah keluarganya. 

"Saya ajukan pasang baru untuk rumah keluarga lewat PLN Mobile. Prosesnya cepat, tinggal isi data, pilih layanan pascabayar, dan bayar lewat aplikasi. Tidak perlu ke kantor PLN, semuanya bisa dari HP. Petugas pun datang tepat waktu dan pelayanannya sangat baik," ungkapnya.

Proses pengajuan cukup sederhana. Pengguna hanya perlu mengunduh aplikasi PLN Mobile, memastikan versi terbaru telah terpasang, lalu masuk ke menu “Sambung Baru LSP Plus”. 

Setelah itu, pelanggan mengisi formulir digital, memilih jenis layanan listrik, dan menyelesaikan pembayaran melalui kanal digital seperti mobile banking, e-wallet, PPOB, atau ATM. Konfirmasi akan dikirimkan melalui email beserta nomor registrasi pembayaran.

NASIONAL
Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:56

PT Kereta Api Indonesia (KAI) mulai mengumumkan jadwal pembelian tiket kereta api untuk angkutan Lebaran 2026.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill