Connect With Us

Tim Atut-Rano Siap Ladeni Gugatan

Ray | Minggu, 23 Oktober 2011 | 22:29

Ratu Atut Chosiyah (Rangga A Zuliansyah / Tangerangnews)


TANGERANG-Mendengar rencana akan digugat ke MK oleh pasangan nomor 2, Wahidin Halim-Irna Narulita. Tim sukses pasangan nomor urut 1, Ratu Atut Chosiyah-Rano Karno mengaku siap meladeni gugatan tersebut.

Hal itu dikatakan Sekretaris Tim Pemenangan Atut-Rano, Iwan Kusuma Hamdan. Dia mengaku, pihaknya bahkan telah mempersiapkan diri jauh sebelum Pilgub Banten 2011 digelar.Dirinya menyadari bahwa proses Pilkada rentan terjadi proses pengaduan ke MK.

“Kami sangat siap, karena semua ada mekanisme hukum dan aturan yang berlaku. Dan kami juga telah mempersiapkan tim khusus yang memahami hukum pilkada, ketatacaraan MK, dan Tata Negara, untuk menghadapi gugatan ini di MK,” tegasnya Minggu (23/10).

 Sementara itu, Sekretaris Tim Pemenangan WH-Irna, Media Warman mengatakan, pihaknya sedang melakukan pendataan seluruh bukti-bukti kecurangan yang dilakukan oleh pasangan calon lain, yakni pengerahan massa birokrasi, ketidaknetralan KPPS, kepala desa, pembagian mie instan, sarung, dan sejadah yang terjadi di berbagai daerah, pembagian sabun mandi di Cinanggung, Kota Serang.

 
“Kami akan mengsengkatakan Pilgub Banten ke MK. Bahkan bukan hanya tim pasangan lain yang akan kami gugat, melainkan juga KPU yang tidak bekerja secara professional,” imbuhnya.(FUA)

 

BANDARA
Bandara Soekarno-Hatta Perbarui Fasilitas Parkir

Bandara Soekarno-Hatta Perbarui Fasilitas Parkir

Sabtu, 5 Juli 2025 | 20:03

PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta terus meningkatkan kualitas layanan parkir demi mendukung kenyamanan dan kemudahan mobilitas seluruh pengguna jasa.

HIBURAN
Kasus LGBT Makin Merebak, Pakar Ungkap Penyebabnya

Kasus LGBT Makin Merebak, Pakar Ungkap Penyebabnya

Sabtu, 5 Juli 2025 | 14:19

Fenomena LGBT kembali menjadi sorotan publik setelah sejumlah pasangan sesama jenis viral di media sosial.

TANGSEL
Tembok Apartemen di Serpong Tangsel Roboh Timpa Rumah dan Kos-kosan Warga

Tembok Apartemen di Serpong Tangsel Roboh Timpa Rumah dan Kos-kosan Warga

Sabtu, 5 Juli 2025 | 19:10

Hujan deras disertai angin kencang yang melanda wilayah Lengkong Gudang Timur, Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), memicu insiden robohnya tembok pembatas milik sebuah apartemen.

NASIONAL
Demi Beli Diamond Mobile Legends, Sekdes Ini Nekat Korupsi Dana Desa Rp500 Juta

Demi Beli Diamond Mobile Legends, Sekdes Ini Nekat Korupsi Dana Desa Rp500 Juta

Jumat, 4 Juli 2025 | 16:58

Seorang Sekretaris Desa (Sekdes) bernama Gian Gandana Sukma diduga menyalahgunakan dana desa untuk kepentingan pribadi, yakni membeli diamond Mobile Legends dan bermain judi online.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill