Connect With Us

Peluang Usaha Minuman Ai Chan Thai 

Tim TangerangNews.com | Senin, 30 Agustus 2021 | 21:25

Kedai Minuman Ai Chan Thai yang berlokasi di Jalan Raya Kresek, Tangerang, Senin 30 Agusutus 2021. (@TangerangNews / Hilda Ulya)

TANGERANGNEWS.com-Peluang usaha minuman Ai Chan Thai di tengah pandemi sangat menjanjikan. 

Apalagi minuman Thai Tea sudah tidak asing bagi masyarakat Indonesia.

Thai tea merupakan minuman yang berasal dari Thailand, dan dikenal dengan sebutan lain yaitu "Cha Yen", yang artinya teh dingin.

Aneka Minuman Ai Chan Thai yang berlokasi di Jalan Raya Kresek, Tangerang, Senin 30 Agusutus 2021.

Kendati Ai Chan dibuat dengan teh hitam, minuman ini sering ditambah pilihan lain seperti susu murni, susu kental, dan beberapa macam rasa yang diminati pembeli.

Peluang bisnis minuman Ai Chan Thai di tengah pandemi ini bisa dikatakan sangat cerah. 

Usaha minuman ini terbilang sangat mudah diterjuni dengan modal yang tidak besar. Keuntungan menjual minuman ini lainnya adalah tidak terlalu sulit mengedukasi pasar karena minuman ini sudah cukup dicari di pasaran.

Aneka Minuman Ai Chan Thai yang berlokasi di Jalan Raya Kresek, Tangerang, Senin 30 Agusutus 2021.

Eki Setiawan ,22,  Kepala Cabang Tangerang mengatakan, AI Chan sudah memiliki tiga cabang, yaitu Sentiong, Bukit Gading dan Tigaraksa. 

“Penjualan Ai Chan Thai sehari laku 80 cup itu minimalnya kalau maksimal 189 cup. Pendapatan omset dari penjualan ini tergantung, kalau lagi ramai nih bisa dapat Rp1 juta penghasilan bersihnya per hari,” ujar Eki saat diwawancarai Tangerangnews.com di Jalan Raya Kresek, Tangerang, Senin 30 Agusutus 2021.

	Menu aneka minuman Ai Chan Thai .

Ia menjelaskan, produknya menggunakan kemasan cup. Sementara untuk varian rasa yang ditawarkan ada beberapa macam terdiri dari original, green tea, coffe milk, tiramisu, dan lain-lain. 

Untuk harga per cup mulai dari Rp8 ribu hingga Rp10 ribu tergantung berbagai varian rasa yang diminati oleh pembeli.

Dari sisi pontensi bisnis, dirinya jujur mengakui Ai Chan Thai sangat potensial dalam perekonomian dikarenakan minuman ini sangat digemari masyarakat dan anak-anak. Khususnya di saat pandemi seperti ini, masyarakat sangat menyukai minuman yang menyegarkan agar tidak terjadinya stress di masa pandemi.

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

TEKNO
Waspada! Foto Diri Bisa Jadi Sasaran Empuk Manipulasi AI Jadi Konten Asusila

Waspada! Foto Diri Bisa Jadi Sasaran Empuk Manipulasi AI Jadi Konten Asusila

Senin, 19 Januari 2026 | 19:04

Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Tangerang baru saja mengeluarkan peringatan keras bagi warga untuk mewaspadai tren penyalahgunaan AI, yang mampu mengubah foto biasa menjadi konten asusila atau pornografi.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill