Connect With Us

Ingin Dapat Hadiah Gratis Shopee? Ini 5 Cara Mudahnya!

Tim TangerangNews.com | Jumat, 15 Oktober 2021 | 13:13

Ingin Dapat Hadiah Gratis Shopee? Ini 5 Cara Mudahnya. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Salah satu keuntungan yang bisa didapatkan oleh pengguna Shopee adalah hadiah gratis Shopee. Keuntungan tersebut bisa dirasakan oleh pengguna baru. Seperti yang diketahui, Shopee merupakan aplikasi belanja online yang populer. Bahkan, bisa dibilang aplikasi nomor satu yang banyak digunakan dalam belanja.

Hal ini karena aplikasi Shopee menawarkan banyak sekali promo flash sale. Biasanya pada tanggal dan bulan yang sama. Penggunanya bisa mendapatkan promo gratis ongkir, potongan harga, sampai voucher cashback.  Wajar saja jika sudah banyak yang menggunakan aplikasi Shopee sebagai media berbelanja online.

Cara Mendapatkan Hadiah Gratis Shopee dengan Cepat dan Mudah

Nah, untuk Anda yang belum pernah mencoba aplikasi Shopee, tidak ada salahnya untuk mulai mencoba. Pasalnya, aplikasi Shopee juga memberikan keuntungan kepada pengguna yang baru saja bergabung di aplikasi tersebut. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan hadiah secara gratis dari Shopee.

1. Mengunduh Aplikasi Shopee

Cara atau langkah pertama yang harus dilakukan adalah mengunduh aplikasi Shopee. Anda tidak perlu khawatir akan biaya, karena aplikasi ini bisa diunduh secara gratis di Google Play Store. Selain itu, Anda juga bisa memberikan review dan rating terkait penggunaan aplikasi Shopee.

2. Mendaftar Akun Shopee

Setelah aplikasi Shopee sudah diunduh, maka Anda bisa langsung membuka aplikasi tersebut. Saat aplikasi terbuka, biasanya akan muncul papan tentang apakah pengguna ingin masuk atau mendaftarkan diri. Jika Anda pengguna baru, tentunya harus membuat akun lebih dulu. Berbeda jika sebelumnya akun sudah dibuat, maka tinggal log in.

Saat mendaftarkan diri di aplikasi Shopee, pastikan data diri yang Anda masukkan lengkap dan sesuai. Anda juga bisa mengikuti langkah apa saja yang diperintahkan pada papan pemberitahuan saat mendaftar.

Selain itu, ada hal yang harus diperhatikan ketika melakukan pendaftaran akun di Shopee. Pastikan nomor ponsel yang terhubung adalah telepon yang aktif. Tujuannya untuk mendapatkan kode verifikasi yang nantinya bisa Anda masukkan pada kolom yang tersedia. 

3. Melakukan Klaim Hadiah

Cara selanjutnya yang bisa Anda gunakan untuk mendapatkan hadiah gratis Shopee adalah klaim hadiah.  Bagi Anda yang merupakan pengguna baru, pastinya ada banyak sekali beragam pilihan yang bisa diklaim untuk membeli produk di Shopee.

Caranya di bagian menu utama, klik menu beli sekarang pada produk gratis yang tersedia. Masukkan ke keranjang dan klik check out untuk metode pembayaran. Setelah itu, buat pesanan dengan hadiah yang diinginkan. Nantinya, barang yang diinginkan akan diantar ke alamat rumah Anda.

Tidak hanya itu saja, hadiah bisa saja berupa voucher, pulsa gratis, barang elektronik, kebutuhan rumah tangga, perlengkapan rumah, sampai emas. Wah, sangat menarik untuk dicoba, bukan?

4. Memanfaatkan Kode Promosi

Jika Anda mempunyai kode promosi, maka bisa memanfaatkannya untuk mendapatkan hadiah secara gratis. Semakin banyak kode promosi yang didapat, maka semakin banyak pula hadiah yang didapat. Biasanya, pemberian hadiah kepada pengguna baru berupa cashback sebesar 50%, voucher COD, voucher gratis ongkir, dan lainnya.

5. Bermain Game

Siapa sangka, ternyata bermain game juga bisa dilakukan untuk mendapatkan hadiah gratis dari Shopee, lho. Hal ini karena aplikasi tersebut menyediakan beragam permainan. Salah satu game yang wajib dicoba oleh pengguna baru adalah Shopee Candy.

Game ini akan memudahkan pengguna dalam melakukan klaim berlian lalu menukarnya dengan voucher apa saja. Semakin banyak game yang dimainkan, semakin besar potensi untuk Anda pengguna baru untuk mendapatkan hadiah.

Cara mendapatkan hadiah gratis dari Shopee bisa Anda coba dari sekarang. Aplikasi ini cocok untuk Anda yang malas keluar rumah tapi mempunyai banyak kebutuhan. Yuk, jadi pengguna baru dan dapatkan hadiah gratis Shopee menarik lainnya.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

AYO! TANGERANG CERDAS
Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Minggu, 20 Juli 2025 | 11:19

Berdasarkan data terbaru dari Badan Pusat Statistik (BPS), Banten menjadi provinsi dengan jumlah mahasiswa aktif terbanyak di Indonesia, yakni sebanyak 1.687.634 mahasiswa per tahun 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill