Connect With Us

Jadi Google Doodle, Begini Eksistensi Angklung di Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 16 November 2022 | 10:30

Angklung masuk Google Doodle, Rabu 16 November 2022. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Salah satu warisan budaya asli Indonesia, yakni angklung menjadi Google Doodle, Rabu 16 November 2022.

Dimunculkannya angklung sebagai Google Doodle ternyata bertepatan dengan hari ditetapkannya angklung sebagai warisan budaya oleh UNESCO pada 2010 yang lalu. Hari ini pun diperingati sebagai hari angklung sedunia.

Alat musik ini biasanya terdiri dari dua tabung bambu atau lebih dan bagian alasnya. Cara memainkannya yakni pemain harus menggoyangkan atau menggetarkan pangkal bambu, sehingga instrumen ini mengeluarkan nada tertentu.

Meski berasal dari Jawa Barat, Angklung adalah alat musik tradisional yang cukup terkenal ke berbagai penjuru Nusantara. Kemasyhurannya pun sampai dijadikan sebagai salah satu nama jalan di Tangerang, yakni Jalan Angklung, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang.

Selain itu, alat musik angklung pun digunakan oleh sekelompok pemuda pengamen jalanan dengan nama grup Laras Wulung di kawasan Jalan Ir Juanda, Ciputat, Tangerang Selatan (Tangsel).

Salah satu personel Laras Wulung, Widodo mengungkapkan, selain mengais rezeki, mereka bertujuan melestarikan warisan budaya tersebut.

"Selain hobi main musik, kami senang memperkenalkan musik angklung, warisan budaya Indonesia, sehingga perlu dilestarikan," ujar Widodo seperti dikutip dari tribuntangerang.com, Rabu 16 November 2022.

Kelompok pengamen jalanan tersebut tampil dengan mengenakan seragam batik berwarna hitam untuk menjadi pembeda dengan yang lainnya.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill