Connect With Us

Wuih, Menginap di Fame Hotel Gading Serpong Saat Tahun Baru 2024 Bisa Dapat Grand Prize Rp1 Juta

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 28 Oktober 2023 | 16:54

Fame Hotel Gading Serpong Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Menyambut datangnya malam tahun baru 2024 sejumlah tempat hiburan menawarkan promo-promo menarik, tak terkecuali Fame Hotel Gading Serpong Tangerang.

Saat malam tahun baru 2024 mendatang, para pengunjung berkesempatan meraih berbagai hadiah menarik, salah satunya Grand Prize sebesar Rp1 Juta.

Pengunjung juga akan dihibur dengan musik mengasyikkan serta penampilan DJ dan permainan seru di Popcorn Resto yang terletak di area lobi Fame Hotel Gading Serpong.

Public Relations Fame Hotel Gading Serpong Hafiz Luthfi mengatakan, untuk memeriahkan malam tahun baru pada Minggu, 31 Desember 2023 mendatang pihaknya mengusung konsep Y2K Retro Party, dengan tema malam gemerlap seolah dipenuhi bintang-bintang.

"Tidak hanya dari dekorasi Y2K Retro Party, tetapi juga melibatkan penampilan DJ dan hidangan makan malam yang beragam," ujarnya, Sabtu, 28 Oktober 2023.

Hafiz menuturkan seluruh kemeriahan tersebut dapat diperoleh pengunjung dengan melakukan pemesanan Paket Malam Tahun Baru Fame Hotel Gading Serpong Tangerang mulai dari Rp999 ribu net per kamar per malam. 

Paket ini sudah termasuk menginap satu malam di tipe kamar Superior dan sarapan untuk dua orang. 

Selain itu, pengunjung juga dapat menikmati hidangan ringan makan malam spesial malam tahun baru New Year's Eve Dinner.

Hotel Manager Asty Kesuma membeberkan, makan malam pada malam tahun baru ini sangat spesial karena Fame Hotel Gading Serpong akan menyajikan hidangan makanan Barat. 

Ditambah, para pengunjung dapat menyaksikan secara langsung pertunjukan memasak langsung yang akan dipersembahkan oleh Chef dan timnya.

"Jika Anda penasaran dengan perayaan di Fame Hotel Gading Serpong, segera lakukan reservasi melalui www.parador-hotel.com atau hubungi 0811 1901 8999," pungkas Asty.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

KOTA TANGERANG
Langganan Runner-up, Kota Tangerang Targetkan Juara di POPDA XI Banten

Langganan Runner-up, Kota Tangerang Targetkan Juara di POPDA XI Banten

Kamis, 2 Mei 2024 | 16:08

Kota Tangerang menargetkan untuk meraih juara umum dalam Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XI Banten, yang diselenggarakan pada 8 Juni 2024 mendatang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill