Connect With Us

Dipancing Istri, Tahanan LP Jambe yang Kabur Ditangkap

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 1 Juni 2016 | 17:15

Salah satu tahanan Lapas Jambe Kabupaten Tangerang yang melarikan diri beberapa waktu lalu, Jaka Graha, akhirnya ditangkap aparat Polresta Tangerang. (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANGNEWS.com-Salah satu tahanan Lapas Jambe Kabupaten Tangerang yang melarikan diri beberapa waktu lalu, Jaka Graha, akhirnya ditangkap aparat Polresta Tangerang.

Pelaku ditangkap di Tim Opsnal Unit Ranmor Pimpinan Ipda SM Sagala di Jalan Raya Curug, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Selasa (31/5/2016) sekitar pukul 19.30 WIB.

Kasat Reskrim Polresta Tangerang Kompol Gunarko mengatakan, setelah melakukan serangkaian penyelidikan terhadap keberadaan pelaku Jaka Graha yang melarikan diri pada Selasa, (24/5/2016) lalu, diketahui selalu berpindah pindah tempat dari Legok, Curug hingga ke Purwakarta, Jawa barat.

"Akhirnya tim Opsnal unit Ranmor memastikan keberadaan pelaku bersembunyi di daerah Legok dan Curug Kabupaten Tangerang. Dengan segala upaya, akhirnya tim berhasil memancing pelaku keluar dari tempat persembunyian Jaka dengan dibantu istrinya, Novi," katanya, Rabu (1/6/2016).

Saat Jaka melintas di Jalan Raya Curug, petugas langsung menyergap pelaku. Namun pelaku berusaha melarikan diri dengan sepeda motor. Petugas yang tidak mau kehilangan buruannya, akhirnya melepaskan tembakan peringatan dan melumpuhkan pelaku pada kedua kakinya.

"Selanjutnya kami mengamankan pelaku dan membawanya beserta istrinya ke Polresta Tangerang untuk proses lebih lanjut," jelas Gunarko.

Sementara sampai saat ini, pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap dua tahanan lain yang juga melarikan diri bersama Jaka. "Masih terus kami kejar," tukas Gunarko. (RAZ)

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TANGSEL
TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:30

Warga RW 14 Kelurahan Rawabuntu, Serpong, resmi melayangkan gugatan class action terhadap Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) dan PT Bumi Serpong Damai (BSD).

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill