Connect With Us

Hari Pertama UNBK di SMKN 4 Kabupaten Tangerang Lancar

Maya Sahurina | Senin, 25 Maret 2019 | 16:00

Suasana di SMKN 4 Kabupaten Tangerang saat melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMK, Senin (25/3/2019). (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 4 Kabupaten Tangerang melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMK yang digelar serentak pada hari ini, Senin (25/3/2019)

Mujiyono, Ketua Panitia Pelaksana UNBK di sekolah tersebut mengungkapkan, bahwa pihaknya telah mempersiapkan pelaksanaaan UNBK secara optimal. Pasalnya, pada pelaksanaan tahun sebelumnya, sempat mengalami kendala.

"Untuk tahun kemarin kita masih mengalami kendala gagal disatu ruangan, servernya down. Tekhnisnya diganti lebih bagus lagi,  kita evaluasi setiap kesalahan," katanya.

Mengantisipasi hal tersebut juga, lanjutnya, sejak empat bulan lalu telah dilakukan simulasi. Bahkan, pihaknya terus memperbaiki segala kendala yang ditemukan saat simulasi. 

"Kita ada genset untuk mengantisipasi apabila listrik mati,  tetapi sebelumnya juga sudah mengajukan ke PLN untuk tidak ada pemadaman,  kecuali ada hal yang tidak diinginkan. Untuk internet, kita ada koneksi dari luar dan kita backup  juga dengan 4 modem untuk antisipasi," jelasnya.

Sementara dalam pelaksanaannya, sekolah tersebut membagi siswa  yang mengikuti UNBK menjadi 3 sesi. Sesi pertama pukul 07.30-10.00 WIB, sesi kedua pukul 10.30-12.30 WIB dan sesi ketiga 13.30-16.00 WIB.

"Ada empat laboratorium, dua labnya di-backup laboratorium SMP, satu lab 38 komputer dengan peserta 453 dibagi menjadi 3 sesi," tukasnya.(MRI/RGI)

TEKNO
Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Senin, 27 Oktober 2025 | 19:00

Memahami cara membaca candlestick adalah keterampilan dasar yang wajib dimiliki oleh setiap trader, terutama mereka yang terjun ke dalam dunia trading futures.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

KAB. TANGERANG
Pemkab Tangerang Jamin Pemangkasan Dana TKD Takkan Berdampak pada Gaji ASN

Pemkab Tangerang Jamin Pemangkasan Dana TKD Takkan Berdampak pada Gaji ASN

Minggu, 2 November 2025 | 16:21

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menjamin, gaji aparatur sipil negara (ASN) tidak akan terkena imbas pemangkasan dana transfer ke daerah (TKD) pada tahun anggaran 2026.

BANTEN
Jaga Keandalan Listrik, PLN Banten Jalin Sinergi dengan Grup 1 Kopassus 

Jaga Keandalan Listrik, PLN Banten Jalin Sinergi dengan Grup 1 Kopassus 

Sabtu, 1 November 2025 | 13:36

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten melakukan kunjungan silaturahmi ke Markas Komando Grup 1 Komando Pasukan Khusus (Kopassus) di Serang, Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill