Connect With Us

Menjanjikan, Konsumsi Ikan di Kabupaten Tangerang Capai 60 Ton

Maya Sahurina | Jumat, 5 Juli 2019 | 10:06

Sugih Surya Galih, Kasie Teknologi Produksi dan Usaha Budidaya pada Dinas Perikanan Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Kebutuhan ikan masyarakat Kabupaten Tangerang mencapai 60 ton per hari. Hal ini menjadi peluang usaha budidaya ikan yang cukup menjanjikan.

"Ini bisa menjadi peluang bagi usaha budidaya ikan di Kabupaten Tangerang," ujar Sugih Surya Galih, Kasie Teknologi Produksi dan Usaha Budidaya pada Dinas Perikanan Kabupaten Tangerang, Jumat (5/7/2019).

BACA JUGA:

Untuk memastikan aspek kesehatan ikan, pihaknya juga membuka pos pelayanan kesehatan ikan terpadu, bagi masyarakat Kabupaten Tangerang yang membudidayakan ikan. Pelayanan tersebut pun disediakan secara gratis. 

Pelayanan itu dilakukan untuk pencegahan penyakit ikan dan lingkungan di seluruh tempat pembudidayaan ikan Kabupaten Tangerang. 

"Sasarannya adalah meminimalisir penyakit ikan dan lingkungan, contohnya pemberian vitamin dan obat-obatan yang mendukung pertumbuhan dan kesehatan ikan," tambahnya.

Selain itu, pihaknya juga menyediakan antibiotik untuk ketahanan ikan yang dibudidayakan oleh masyarakat. Hal tersebut dilakukan agar ikan-ikan yang dibudidayakan oleh masyarakat dapat terbebas dari penyakit. 

"Seperti pemberian antibiotik, probiotik, vitamin C, dan obat obatan lainnya untuk mengantisipasi kejernihan air, karena tujuan kita memang ingin meningkatkan kualitas ikan yang dibudidayakan oleh masyarakat," tandasnya.(RAZ/RGI)

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill